CIREBON, RAKCER.ID – FIFA telah menetapkan Chile sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2025, sementara Polandia akan menjadi penyelenggara Piala Dunia Wanita U-20 2026.
Keputusan untuk menetapkan Chile sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2025 ini telah diumumkan oleh FIFA dalam pertemuan yang berlangsung di Jeddah, Arab Saudi, yang berlangsung bersamaan dengan laga semifinal Piala Dunia Antarklub 2023.
“Sejak tahun 1962, Chile telah menjadi tuan rumah ajang-ajang FIFA di level tertinggi, termasuk Piala Dunia FIFA U-17 pada tahun 2015. Pengalaman organisasi yang dimiliki negara ini, ditambah dengan antusiasme para penggemar sepak bola di Chile, akan menciptakan atmosfer yang luar biasa bagi para bintang masa depan,” ujar Presiden FIFA Gianni Infantino, seperti yang dikutip dari situs resmi organisasi sepak bola global tersebut.
Baca Juga:Hasil Lazio vs Inter Milan di Serie A 2023/2024: Lautaro Martinez Bantu Inter Milan Jaga TahtaRadja Nainggolan Debut di Liga 1 2023/2024: Mario Gomez Akui Individunya Baik
Negara yang Menjadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20
Piala Dunia U-20 2023 diadakan di Argentina mulai tanggal 20 Mei hingga 11 Juni. Sebelumnya, Indonesia awalnya ditunjuk sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023, namun FIFA kemudian membatalkan status tersebut karena penolakan terhadap timnas Israel U-20.
Pada Piala Dunia U-20 2023, Uruguay menjadi juara Piala Dunia U-20 2023. Ini merupakan kali pertama timnas U-20 Uruguay menjadi juara di kompetisi ini. Sedangkan Italia finis sebagai runner-up.
Tim Asia, Korea Selatan, menempati posisi keempat setelah kalah dari Israel dalam pertandingan perebutan peringkat ketiga.
Berbeda dengan Piala Dunia senior, Piala Dunia U-20 diadakan setiap dua tahun sekali, serupa dengan Piala Dunia U-17.
Pada Piala Dunia U-20 2025 mendatang, terdapat 24 slot yang tersedia. Salah satu slot sudah pasti untuk tuan rumah. UEFA akan mendapatkan lima slot, sementara AFC, CAF, CONCACAF, dan CONMBEOL masing-masing akan mendapatkan empat slot. Dua slot tersisa akan diberikan kepada OFC.
Alokasi ini juga berlaku untuk penyelenggaraan Piala Dunia Wanita U-20 2026 di Polandia. Temukan berita dan artikel menarik lainnya di Google News.