RACKER.ID – Game baru rilis di Play Store 2023? Di tahun 2023 ini, tentu para gamer sedang menantikan game baru yang sudah diumumkan oleh para developer maupun publisher rilis pada tahun tersebut.
Karena dari kebanyakan anak-anak, anak remaja, bahkan orang dewasa masih suka akan namanya bermain, selain sebagai hiburan dan juga bisa sebagai mata pencaharian mereka tentunya.
Berbagai macam game, mulai dari game baru, remaster maupun remake yang telah dinantikan gamers rilis tahun 2023 pasti sudah tidak sabar menunggu dan ingin cepat mencoba untuk memainkannya.
Baca Juga:Kehidupan ke-2? Ini 4 Anime Isekai Comedy TerbaikKata-Kata Ucapan Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2023
Antusias tinggi pun bisa kalian rasakan di komunitas, sosial media ataupun forum di internet.Dan untuk itu dalam artikel kali ini akan membahas beberapa game baru rilis di Play Store 2023. Simak Yuk!
Berikut Daftar Game Baru Rilis di Play Store 2023 :
1. Ragnarok Arena
Game baru rilis di Play Store 2023 pertama ada Ragnarok Arena adalah seri terbaru dari franchise Ragnarok yang dirilis untuk perangkat mobile.
Meskipun mengangkat nama besar Ragnarok, namun di seri ini kalian tidak akan menemukan gameplay MMORPG khas Ragnarok. Dalam seri ini kalian akan disuguhkan dengan sajian yang lebih segar berkat gameplay strategi RPG.
Pertarungan akan dilakukan dengan membuat sebuah tim yang berisikan sejumlah karakter. Setiap karakter tentu dibekali dengan peran serta skill uniknya masing-masing.
Nantinya pertarungan tersebut akan berlangsung secara otomatis. Namun kalian juga bisa mengeluarkan masing-masing skill dari setiap karakter secara manual.
Sebagai seri Ragnarok, sajian grafis khas anime dari game ini pun tersaji dengan cukup memikat.
2. DanMachi Battle Chronicle
Pertama kali diumumkan pada akhir tahun kemarin, DanMachi Battle Chronicle rencananya akan rilis untuk Android dan iOS pada musim semi 2023.
Baca Juga:Baru! Ini 4 Game Android Populer 2023 Terbaik PokoknyaMengenang Masa Muda Dengan 4 Anime Action School Terbaik
DanMachi Battle Chronicle akan mengusung gameplay action RPG menggugah yang dibalut grafis 3D menawan, terutama dari model karakternya yang direalisasikan dengan sangat baik dari versi animenya.
Gamenya memungkinkanmu untuk membentuk party yang mengombinasikan beragam elemen seperti Adventurer, Assist, dan Scene Cards.
Selain itu ternyata ada juga tambahan mode battle royale yang intens melawan para karakter dari familia lain.