Halaman Rumah Makin Cantik Dan Indah, Inilah 6 Jenis Tanaman Aglaonema Yang Perlu Kamu Tahu!

Halaman Rumah Makin Cantik Dan Indah, Inilah 6 Jenis Tanaman Aglaonema Yang Perlu Kamu Tahu!
Tanaman aglaonema adalah jenis tanaman yang sangat terkenal karena keindahan pada daunnya. Jenis tanaman ini sangat banyak dan memiliki harga jual yang tinggi maka tak heran jika banyak masyarakat yang membudidayakan tanaman ini. Foto: Pinterest/Rakcer.id
0 Komentar

CIREBON, RAKCER.ID – Tanaman aglaonema adalah jenis tanaman yang sangat terkenal karena keindahan pada daunnya. Jenis tanaman ini sangat banyak dan memiliki harga jual yang tinggi maka tak heran jika banyak masyarakat yang membudidayakan tanaman ini.

Tanaman ini masih termasuk ke dalam keluarga talas-talasan tanaman ini juga mempunyai akar serabut dan batang yang tidak berkamblum. Daun dari tanaman memiliki corak warna yang sangat memikat sehingga membuatnya terlihat lebih cantik saat melihatnya.

Berikut adalah 6 jenis tanaman aglaonema yang bisa mempercantik halaman rumahmu:

  1. Aglaonema Pride of Sumatera

Daun yang dimiliki pada tanaman ini tidak begitu lebar, pada bagian atas daunnya memiliki warna hijau tua, sedangkan untuk bagian bawahnya berwarna maroon. Selain itu, pada bagian batang pada tanaman ini berwarna merah sedikit keputihan dibagian bawahnya.

Baca Juga:Cara Merawat Bongsai Serut Supaya Tetap Subur Dan SehatTips Merawat Tanaman Hias Untuk Pemula Agar Tumbuh Dan Tidak Mudah Layu     

  1. Aglaonema widuri

Jenis tanaman ini sangat terkenal dan banyak diminati. Tanaman ini memiliki ciri khas sendiri pada bagian tulang daun yang memiliki warna merah sehingga nampak indah dipandang. Bukan hanya itu saja ternyata tanaman ini juga memiliki harga jual yang sangat tinggi lho.

  1. Aglaonema Suksom

Tanaman ini berwarna merah darah sedangkan daunnya ada yang sedikit membulat dan ada yang lancip dan tidak memiliki motif apapun karena hampir semua daunnya berwarna merah darah. Tak kalah cantiknya dengan tanaman aglaonema widuri tanaman ini juga ternyata memiliki harga jual yang tinggi juga lho.

  1. Aglaonema snow white

Daun pada tanaman ini memiliki warna putih dan sedikit memiliki corak hijau pada dalamnya. Meski harga tanaman ini sangat terjangkau namun tanaman hias ini masih tetap dijual dan masih banyak diminati.

  1. Aglaonema khanza

Tanaman ini terkenal dengan harganya yang mahal karena tanaman ini memiliki tulang daun yang berwarna pink serta memiliki daun dengan warna pink juga.

  1. Aglaonema adelia

Tanaman ini serupa dengan legancy dimana perbedaannya hanya pada daunnya saja. Daun tanaman ini memiliki ukuran yang panjang dan ramping sedangkan pada daun sri rezeki daunnya memiliki ukuran yang panjang sehingga dapat mencapai ukuran 30 cm dengan memiliki motif kehijau tuaan dan bercak kuning maupun merah muda. Salah satu daya tarik pada tanaman ini terletak pada tulang daunnya yang berwarna merah.

0 Komentar