Hasil Pertandingan Tottenham Hotspur vs Sheffield United di Premier League 2023/2024: Spurs Menang Tipis dari Sheffield

hasil pertandingan tottenham hotspur vs sheffield united
Pemain Tottenham Hotspur merayakan gol kemenangannya saat lawan Sheffield United di Premier League. FOTO: ISTIMEWA/RAKCER.ID
0 Komentar

CIREBON, RAKCER.ID – Hasil pertandingan Tottenham Hotspur vs Sheffield United di Premier League 2023/2024 sudah dapat kita ketahui dan bahas bersama, karena pertandingan Tottenham Hotspur vs Sheffield United telah resmi berakhir.

Tottenham Hotspur baru saja melakukan comeback yang spektakuler dalam pertandingan melawan Sheffield United di pekan kelima Premier League 2023/2024 pada Sabtu (16/9/2023) malam WIB.

Bertanding di Tottenham Hotspur Stadium, tim yang dikenal dengan julukan The Lilywhites ini, meskipun awalnya tertinggal 0-1, berhasil membalikkan keadaan di masa injury time dan meraih kemenangan dengan hasil pertandingan Tottenham Hotspur vs Sheffield United 2-1.

Baca Juga:Hasil Pertandingan Wolves vs Liverpool di Premier League 2023/2024: Liverpool Berhasil ComeBack dengan 3 Gol!Hasil Fulham vs Luton Town FC di Premier League 2023/2024: Fulham Menang Tipis dari Luton

Hal yaang menarik pada pertandingan ini adalah saat masa injury time dalam pertandingan tersebut berlangsung selama 15 menit, memberikan kesempatan bagi Tottenham untuk mencetak dua gol, yang pertama oleh Richarlison pada menit ke-90+8 dan yang kedua oleh Dejan Kulusevski pada menit ke-90+11.

Jalannya Pertandingan Tottenham Hotspur vs Sheffield United

Mengawali pertandingan di hadapan pendukungnya, Tottenham awalnya menunjukkan permainan yang solid. Mereka berhasil menciptakan beberapa peluang dalam pertandingan tersebut.

Penguasaan bola juga berada dalam kendali para pemain Tottenham. Namun, meskipun mereka mengendalikan permainan, Tottenham menghadapi kesulitan dalam menciptakan peluang yang bisa menghasilkan gol.

Di bawah kepemimpinan Son Heung-min di lini depan, Tottenham terus berusaha untuk mencetak gol. Meski begitu, babak pertama berakhir tanpa ada gol yang tercipta, dengan skor 0-0.

Ketika memasuki babak kedua, Tottenham masih mendominasi jalannya pertandingan. Sheffield tetap kuat dalam pertahanannya dan berhasil membuat pemain depan Tottenham merasa frustrasi.

Namun, pada menit ke-73, gawang Tottenham akhirnya kebobolan. Berkat umpan dari Jack Robinson, Hamer berhasil mencetak gol untuk Sheffield.

Jadi hasil pertandingan Tottenham Hotspur vs Sheffield United pada babak kedua adalah 1-0, keunggulan menjadi milik Sheffield United.

Baca Juga:Hasil Pertandingan Arema FC vs Persita Tangerang di BRI Liga 1 Indonesia 2023/2024: Arema Malang Diberi Hasil ImbangPrediksi Arema Malang vs Persita Tangerang di BRI Liga 1 Indonesia 2023/2024, H2H dan Prediksi Susunan Pemain

Gaya permainan Sheffield terbukti efektif, meskipun mereka hanya memiliki enam tembakan, empat di antaranya mengarah ke gawang, dan berhasil mencetak satu gol.

Namun, karena wasit memberikan waktu injury time sebanyak 15 menit, Tottenham mampu bangkit dan mencetak dua gol melalui Richarlison dan Dejan Kulusevski.

0 Komentar