HP Samsung Terbaru A03 di 2023, Berapa ya Harga dan Bagaimana Speknya?

HP Samsung Terbaru A03
Samsung Galaxy A03 termasuk dalam HP Samsung Terbaru A03. FOTO: PINTEREST/RAKCER.ID
0 Komentar

CIREBON, RAKCER.ID – Samsung merupakan produsen smartphone yang sangat terkenal dan ikonik dalam dunia handphone Android. Salah satu seri terbaru mereka, adalah HP Samsung Terbaru A03 atau Galaxy A03, dirilis pada akhir tahun 2021.

HP Samsung Galaxy A03 memiliki desain yang ramping dan trendy, dilengkapi dengan layar model V yang memberikan tampilan yang menarik.

Harga Samsung Galaxy A03 cukup terjangkau dibandingkan dengan seri-seri lain yang dirilis pada tahun yang sama. Seri ini menjadi pilihan yang baik untuk kelas entry-level dari Samsung, menggabungkan kualitas tinggi dengan harga yang bersaing.

Baca Juga:5 HP Samsung Terbaru Murah RAM Besar yang Bisa Simpan Film Banyak dan Dijamin Bakal Terpikat!5 HP Samsung Terbaru 2023 Harga 1 Jutaan yang Bikin Kamu Tertarik untuk Meminangnya!

Layar HP Samsung Galaxy A03 memiliki ukuran 6,5 inci dengan resolusi hingga 1600 piksel. Bahan plastik dan gelas yang digunakan memberikan tampilan yang mewah dan kokoh.

Desain minimalis HP ini juga didukung oleh fitur-fitur kompetitif di kelasnya. Lalu bagaimana dengan spesifikasi lain yang ada di HP Samsung Terbaru A03 ini? simak artikel berikut.

Spesifikasi HP Samsung Terbaru A03

Jika berbicara tentang Hp dengan harga yang terjangkau maka jawabannya adalah HP Samsung Terbaru A03, karena telah ditingkatkan dengan platform terbaru, yakni sistem operasi Android 11 sehingga memberikan pengalaman yang menarik dan memanjakan penggunanya.

Selain memiliki berbagai perangkat lunak yang handal, HP Samsung Terbaru A03 juga memiliki dukungan perangkat keras berkualitas tinggi yang memastikan kinerja optimal saat digunakan.

Untuk mencapai performa yang tangguh, HP Samsung Galaxy A03 ditenagai oleh prosesor octa-core berkecepatan 1,6 GHz yang memungkinkan perangkat ini menjalankan perintah dengan cepat dan responsif.

Untuk pengguna yang sering melakukan multitasking, HP ini memiliki kapasitas RAM yang cukup besar, mulai dari 3 GB hingga 4 GB serta telah mendukung segala jenis aktivitas multitasking.

Tidak hanya itu, Galaxy A03 juga menawarkan kapasitas memori internal yang luas, mulai dari 32 GB hingga 128 GB, memungkinkan penyimpanan berlimpah untuk foto, video, dan aplikasi.

Baca Juga:Prabowo Subianto Bakal Umumkan Cawapresnya di Menit-Menit Akhir?Hasil Tottenham vs Liverpool di Premier League 2023/2024: Liverpool Akhirnya Tumbang Juga

Meski memiliki harga terjangkau, HP ini juga dilengkapi dengan kamera berkualitas tinggi, termasuk 2 kamera utama dan kamera depan tunggal.

Kamera depan Galaxy A03 dilengkapi dengan dua kamera hingga resolusi 48 MP, sementara kamera depannya memiliki resolusi 5 MP.

0 Komentar