Ide Desain Rumah Tipe 36 Minimalis Modern 2 Lantai, Nyaman Dan Cocok Untuk Keluarga!

Ide Desain Rumah Tipe 36 Minimalis Modern 2 Lantai, Nyaman Dan Cocok Untuk Keluarga!
Desain rumah tipe 36 minimalis modern 2 lantai bisa dijadikan ukuran yang cocok untuk hunian keluarga. Foto: Pinterest/Rakcer.id
0 Komentar

CIREBON, RAKCER.ID – Desain rumah tipe 36 minimalis modern 2 lantai bisa dijadikan ukuran yang cocok untuk hunian keluarga. Memiliki luas yang cukup besar. Rumah ini ternyata juga unggul lho dari segi tampilannya.

Memiliki bangunan yang bertingkat dapat memberikan tampilan nampak lebih megah pada bagian eksteriornya, kini desain rumah dengan tipe 36sudah banyak di gunakan karena rumah ini memiliki penampilan yang menarik dan menawan.

Berikut 5 pilihan desain rumah tipe 36 minimalis modern 2 lantai:

  1. Desain rumah minimalis 2 lantai tipe 36 elegan

Desain rumah minimalis tipe 36 ini mempunyai bagian depan yang  elegan. Bangunannya  tidak berlebihan tapi tetap memberikan kesan yang elegan karna warnanya yang kalem dan netral.

Baca Juga:Desain Rumah Minimalis Modern 2 Lantai Di Desa, Pas Buat Hunian Masa TuaInspirasi Interior Rumah Minimalis Modern 2 Lantai Yang Keren

Kaca dan jendela memiliki peran penting agar tampilan depan rumah kelihatan lebih menarik. Ukuran kaca yang panjang membuat bangunan ini nampak megah tidak hanya pada bagian depannya saja tapi bagian interior rumahnya pun terlihat sangat mewah.

  1. Rumah minimalis 2 lantai tipe 36 kontemporer

Desain rumah selanjutnya yaitu kontenporer. Desain ini memiliki bentuk yang unik pada bagian atapnya sengaja dibuat seperti selubung supaya bisa memberikan kesan karakteristik tersendiri. Walaupun bangunan pertamanya mempunyai bentuk simple tapi itu justru membuat eksterior rumah ini nampak seimbang.

  1. Rumah minimallis 2 lantai tipe 36 modern

Desain besrikutnya yaitu gaya modern. Desain pada rumah ini memiliki bentuk bangunan yang simple dan ditambah dengan material kaca yang nampak lebih mewah walaupun rumah ini berukuran kecil.

  1. Rumah minimalis 2 lantai tipe 36 bergaya eropa

Rumah ini sangat pas untuk kamu yang menyukai rumah dengan gaya klasik. Apalagi jika diaplikasikan pada rumah dengan tipe 36 yang kecil. Kesan klasik bisa kita dapatkan dari bentuk jendela dan dekorasi.

  1. Rumah minimalis 2 lantai tipe 36 atap miring

Rumah dngan desain ini sangat unik dan sangat pas buat kamu yang suka dengan desain nyentrik. Terlihat dari depan rumah nampak estetis karena memiliki atap yang miring dan cukup curam. Sehingga dapat membuat rumah menjadi minimalis dan terlihat tidan membosankan. (*)

Simak berita dan artikel menarik lainnya di Google News.

0 Komentar