RAKCER.ID – Seiring berkembangan zaman teknologi pun semakin berkembang pula, bahkan sekarang banyak pekerjaan yang bisa di kerjakan dengan bantuan teknologi. Tidak hanya itu teknologi juga sekarang ternyata bisa sangat membantu untuk pelajar. Jika kamu seorang pelajar yuk simak beberapa AI yang sangat membantu pelajar.
Ternyata ada banyak AI atau kecerdasan buatan yang tentunya bisa sangat membantu bagi para pelajar entah itu untuk mengerjakan tugas atau lain sebagainya.
Kecanggihan teknologi dan informasi yang ada saat ini membuat banyak pelajar semakin mudah dalam mengakses informasi dan belajar dengan bantuan alat-alat yang memudahkan seperti AI atau kecerdasan buatan.
Baca Juga:Keren 5 Cara Ini Bisa Kamu Lakukan Untuk Melacak Hp yang HilangRekomendasi Parabotan Rumah Estetik dan Murah Tahun 2023
Berikut adalah beberapa list AI yang sangat membantu pelajar:
- Grammarly
AI yang sangat membantu pelajar pertama yang kita rekomendasikan untuk kamu gunakan adalah grammerly.
Grammarly adalah salah satu AI yang bisa berfungsi sebagai alat bantu untuk mengecek tata bahasa dan kesalahan ejaan dalam bahasa Inggris.
Alat ini dapat membantu pelajar dalam menulis tugas, makalah, atau karya tulis lainnya dengan baik dan benar.
- Duolingo
AI yang sangat membantu pelajar selanjutnya adalah dengan menggunakan duolingo.
Duolingo merupakan salah satu aplikasi pembelajaran bahasa asing yang cukup populer.
Aplikasi ini menawarkan pembelajaran bahasa secara interaktif dan menyenangkan dengan berbagai fitur seperti latihan pendengaran, latihan membaca, dan latihan menulis.
- Quizlet
AI yang sangat membantu pelajar selanjutnya adalah dengan cara menggunakan quizlet.
Baca Juga:Bank Syariah Indonesia Alami Galat, Ini Dia Kerugian yang Dialami!Wajib Tahu Berikut 7 Tips Belanja Dengan Bijak
Quizlet merupakan salah satu platform pembelajaran online yang menawarkan berbagai jenis latihan dan permainan untuk membantu pelajar mengingat materi pelajaran dengan lebih mudah dan cepat.
Dengan adanya fitur kuis dan flashcard, pelajar dapat mempelajari kosakata, rumus, dan fakta-fakta lainnya dengan cara yang lebih interaktif dan tentunya menyenangkan.
- Google Scholar
Google Scholar merupakan salah satu mesin pencari khusus untuk publikasi ilmiah dan artikel jurnal.
Alat ini dapat membantu pelajar untuk mencari sumber referensi untuk tugas, makalah, atau penelitian lainnya dengan lebih mudah dan cepat.
- Wolfram Alpha
Wolfram Alpha merupakan salah satu platform penyelesaian masalah matematika dan ilmu pengetahuan lainnya secara online.