Intip Fitur Smartwatch Flagship OPPO Watch 4 Pro, Segini Harganya

Intip Fitur Smartwatch Flagship OPPO Watch 4 Pro, Segini Harganya
Intip Fitur Smartwatch Flagship OPPO Watch 4 Pro. Foto: pinterest - RAKCER.ID
0 Komentar

CIREBON,RAKCER.IDSmartwatch Flagship OPPO Watch 4 Pro Ikut Debut di China, Jam tangan canggih dan cocok untuk dipakai disetiap acara bikin kamu tampil lebih berkelas.

OPPO Watch 4 Pro turut diluncurkan bersama dengan OPPO Find N3 Flip di China. Perangkat hadir dengan desain baru yang berbeda dari pendahulunya.

OPPO Watch 4 Pro dirancang dari material baja tahan karat 316, bukan paduan alumunium. Bahan dasarnya menggunakan keramik untuk meningkatkan tekstur dan kekuatan.

Baca Juga:Review Lengkap Kamera Sony Alpha 7C, Segini HarganyaCek Spesifikasi ZTE Nubia Neo 5G Jadi Saingan Asus ROG, Lebih Bagus Yang Mana ?

Smartwatch OPPO Watch 4 Pro ini tersedia dalam dua pilihan tali. Yakni, tali yang terbuat dari bahan silikon atau kulit.

Simak Ulasan Lengkap Tentang OPPO Watch 4 Pro

Layar OPPO Watch 4 Pro menggunakan panel AMOLED melengkung berukuran 1,91 inci dengan teknologi Always-On Display dan LTPO. AOD menawarkan warna penuh, bukan hana warna hitam dan putih.

Layarnya ini memiliki kaca melengkung di bagian atas dan menawarkan resolusi 378 x 496 dengan 326 PPI. Model ini juga memiliki berat sekitar 52,3 gram tanpa termasuk tali.

Spesifikasi OPPO Watch 4 Pro

OPPO Watch 4 Pro menjalankan chipset Qualcomm Snapdragon W5 SoC dengan chip BES 2700. Chipset pertama kemungkinan akan melakukan tugas yang lebih berat, kemudian yang kedua kemungkinan akan melakukan pekerjaan selama mode daya rendah.

Chipset tersebut dipasangkan dengan RAM 2GB dan penyimpanan internal 32GB. Smartwatch tersebut menawarkan berbagai sensor yang berhubungan dengan kesehatan untuk pelacakan detak jantung 24 jam, pemataan oksigen darah, pemantaun kadar gula darah, pelacakan tidur dan masih banyak lagi.

Untuk kapasitas baterainya, Watch 4 Pro diklaim dapat bertahan hingga 14 hari dengan penggunaan ringan saat terisi penuh. Penggunaan berat mungkin akan membuat daya tahan baterainya berkurang hingga 5 hari.

Pengisian daya selama 10 menit dapat memberikan daya tahan baterai hingga 24 jam, dengan pengisian daya penuh selama 65 menit. Ini didukung untuk perangkat yang berjalan pada Android 8 dan lebih tinggi atau iOS 13 atau lebih tinggi.

Baca Juga:Spesifikasi Lenovo Legion Slim 5 Gen 8, Makin Kenceng Cocok Untuk Segala KebutuhanSpesifikasi Toyota All New Veloz 2023 Jadi Idaman Mobil Keluarga, Segini Harganya

OPPO Watch 4 Pro tersedia dalam dua varian, yakni varian Polar Night Black (Silicon) dan Dawn Brown (Leather). Perangkat dibanderol mulai CNY 2.999 atau sekitar Rp. 6,2 Jutaan untuk varian Silicon.

0 Komentar