RAKCER.ID – Seperti yang kita ketahui bahwa Timnas Indonesia akan menghadapi Palestina dalam ajang FIFA Matchday pada Rabu (14/6/), pukul 20.30 WITA hari ini. Pelatih Timnas Shin Tae-yong meminta suporter sepak bola Indonesia datang ke Stadion Bung Tomo untuk memberikan dukungan penuh. Shin Tae-yong justru senang karena tim Merah-Putih memiliki lawan yang kuat
Laga antara Indonesia VS Palestina ini penting bagi skuad garuda dalam upaya mencapai ambisi masuk 100 besar dunia. Palestina adalah lawan yang cocok, karena saat ini berada di peringkat 93 dunia.
Tentu kemenangan atas Palestina akan mengangkat posisi Indonesia yang kini berada di peringkat 149Tak hanya itu, Palestina juga membawa modal menghadapi Timnas Indonesia. Di empat laga terakhir lainnya, Palestina mampu mencetak kemenangan beruntun
Baca Juga:BTS Rilis Single Terbaru dan Dapat Ucapan Meriah di Kota Seoul di Anniversary yang Ke -10Kabar Mengejutkan Menimpa PSG Pasalnya Kylian Mbappe Tak Sudi Perpanjang Kontrak, Kira-Kira Kenapa?
Pemain yang cukup menarik perhatian pada laga Indonesia VS Palestina kali ini salah satunya ada Pratama Arhan, Jika dimainkan dalam laga Indonesia VS Palestina, Pratama Arhan kembali mengancam gawang lawan dengan lemparannya yang memakan banyak korban.
Arhan memberikan alternatif serangan yang berpotensi mencetak gol bagi Indonesia. Lemparan ke dalam yang dilakukan eks pemain PSIS Semarang itu terbukti mampu membuat pergolakan di area pertahanan lawan. Tak jarang gol pun terjadi karena bola dari Arhan melaju kencang.
Pekan lalu Pratama Arhan menyumbang assist lewat lemparan ke dalam saat membela Tokyo Verdy di Emperor Cup melawan Thespakusatsu Gunma.
Meski jauh, Shin Tae-yong senang Indonesia punya kesempatan antara Indonesia VS Palestina. Ia berharap Indonesia bisa tampil apik dan membawa kemenangan.
“Mudah-mudahan kami bisa lebih baik dari tim Palestina. Melawan Palestina jadi kami bisa melihat di level mana tim kami sekarang. Kami akan bermain dengan penuh kesabaran,” ujar Shin Tae-yong.
Palestina memiliki keunggulan yang bisa menjadi ujian bagi timnya. Timnas Indonesia harus bisa mengantisipasi jika ingin mendapatkan hasil bagus melawan Palestina.
“Pertandingan Palestina terlihat seperti permainan yang memiliki kekuatan, sangat baik. Kami juga mempersiapkan diri dengan baik. Apalagi bermain di kandang sendiri, agar bisa maksimal,” kata Shin Tae-yong.