Kabupaten Kuningan Terbaik Pertama Penyaluran Dana Desa Tahun 2022

penyaluran dana desa
DISERAHKAN. Kepala KPPN Kuningan menyerahkan piagam penghargaan kepada Bupati Kuningan atas capaian dalam penyaluran dana desa. rakcer.id/aleh malik
0 Komentar

RAKCER.IDPemerintah Kabupaten Kuningan memperoleh Penghargaan “Pemerintah Daerah dengan Kinerja Penyaluran Dana Desa Terbaik Pertama Tahun 2022” Tingkat Provinsi Jawa Barat.
Penghargaan penyaluran Dana Desa tersebut diraih pemkab Kuningan dari Ditjen Perbendaharaan Kementerian keuangan, melalui Kanwil Ditjen Perbendaharaan Provinsi Jawa Barat.
Penghargaan penyaluran dana Desa diserahkan langsung oleh Kepala KPPN Kuningan, Adriansyah kepada Bupati Kuningan H Acep Purnama SH MH di halaman Setda Kuningan, Senin 13 Februari 2023.
Penghargaan ini merupakan kali ke dua bagi Pemerintah Kabupaten Kuningan dari KPPN. Pemkab Kuningan dinilai dapat mengelola dana Desa sehingga tepat sasaran.
Termasuk proses pendistribusian dana dan proses penetapan menjadi APBDes melalui tahapan-tahapan yang sesuai dengan peraturan perundang-undangan.
Menurut Bupati Acep, kinerja terbaik pertama dalam penyaluran dana desa tahun 2022 ini bisa terwujud berkat kerja keras semua pihak yang terkait. Dirinya tekankan untuk bisa dipertahankan pada tahun 2023 ini ataupun untuk tahun berikutnya.
“Terima kasih kepada Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, BPKAD Kabupaten kuningan, KPPN Kabupaten Kuningan, para camat, para kepala desa beserta jajaran perangkatnya serta stakeholders lain yang terlibat di dalam penyaluran dana desa,” kata bupati. *

0 Komentar