Kapan Sih Malam Lailatul Qadar datang dan Apa Saja yang Perlu Kita Lakukan di 10 Malam Terakhir Bulan Suci Ramadan

Malam Lailatul Qadar
Malam Lailatul Qadar.(Foto: Pixabay)
0 Komentar

RAKCER.ID – Malam Lailatul Qadar atau dikenal juga dengan istilah malam kebajikan juga malam  kemuliaan, merupakan malam yang sangat istimewa dalam agama Islam. Karena malam ini malam penuh keberkahan, dimana do’a-do’a dan ibadah yang kita lakukan akan diterima dengan penuh oleh Allah SWT.

Dalam Al-Qur’an, malam Lailatul Qadar juga disebut sebagai  malam “Lailatul  Mubarakah” atau  malam  yang paling diberkahi, karena pada malam  ini dianggap lebih baik daripada seribu bulan karena didalamnya terdapat berbagai keutamaan.

Seperti yang dijelaskan dalam surat Al-Qadr ayat 1-5 yang memiliki arti “ Sesungguhnya kami telah menurukannya (Al-Qur’an) pada malam kemuliaan. Dan tahukan kamu apakah malam kemuliaan itu? Malam kemuliaan itu lebih baik dari seribu bulan” (Q.S Al-Qadr ayat 1-5).

Baca Juga:Lebih Dekat Dengan Lee Ji-Eun alias IU Penyayi Solo Korea Selatan yang Telah Memenangkan Hati Banyak Penggemar Musik di Seluruh DuniaGila ! ONIC Esports Kembali Raih Gelar Juara MPL ID Season 11 Tahun 2023

Salah satu keutamaan malam Lailatul  Qadar adalah bahwa Allah SWT akan mengampuni dosa-dosa yang telah kita lakukan selama satu tahun penuh kebelakang dengan catatan kita beribadah sepenuh hati dan penuh kesungguhan.

Selain itu pada malam Lailatul Qadar ini juga dianggap sebagai salah satu malam di mana takdir Allah SWT ditentukan untuk satu tahun kedepan. Oleh karena itu, pada malam iini umat islam disarankan untuk memperbanyak do’a dan juga beribadah termasuk shalat tarawih, membaca ayat suci Al-Qur’an, Dzikir dan lainnya.

Dengan melakukan ibadah pada malam lailatul Qadar, umat islam diseluruh dunia dapat memperoleh pahala yang besar dan diampuni dosa-dosanya. Sekalipun tidak megetahui petunjuk pasti mengenai tanggal pasti malam Lailatul Qadar itu sendiri.

Umat islam dianjurkan  pada 10 hari terakhir bulan suci Ramadan terutama pada malam ke-21,23 dan juga 27 atau hitungan ganjil.Namun, tidak ada salahnya kita untuk senantiasa beribadah pada malam-malam lainnya disepuluh hari terakhir bulan suci Ramadan.

Selain memperbanyak ibadah pada 10 hari terakhir bulan suci Ramadan umat islam juga dianjurkan untuk memperbanyak amal kebajikan dan dan sedekah pada bulan suci Ramadan. Karena pada bulan ini setiap yang melakukan kebajikan akan dilipatgandakan oleh Allah SWT.

0 Komentar