CIREBON, RAKCER.ID – Cermin bukan hanya alat untuk melihat penampilan diri, tetapi juga dapat menjadi elemen dekoratif yang mempercantik interior rumah.
Dengan kemampuannya untuk memantulkan cahaya, cermin dapat menciptakan atmosfer yang lebih cerah, terang, dan memberikan kesan ruang yang lebih luas.
Berikut adalah beberapa inspirasi penataan cermin yang dapat diikuti untuk menghadirkan keindahan pada desain interior rumah.
Baca Juga:Maksimalkan Ruang Makan dengan Cermin, Berikut 9 Inspirasi Penempatan yang EleganPemilik Rumah Kos Bersiaplah! Mulai 5 Januari 2024 Tidak Lagi Terkena Pajak Daerah, Ko Bisa?
Inspirassi Peletakkan Posisi Cermin yang Estetik
1. Bufet di Bawah Cermin Lingkaran
Letakkan bufet di bawah cermin lingkaran dan tambahkan berbagai pajangan serta tanaman hias untuk menciptakan kesan hangat. Tambahkan single sofa untuk spot bersantai yang nyaman.
2. Cermin di Atas Ranjang
Simpan cermin tepat di atas ranjang dan hiasi dengan berbagai pajangan dinding lainnya. Memberikan kesan kamar yang cerah dan tampilan yang menawan.
3. Cermin Lingkaran Besar di Ruang Keluarga
Permanis ruang keluarga dengan menempelkan cermin lingkaran besar di dinding atas sofa. Desain yang simpel namun elegan.
4. Foyer yang Kece dengan Cermin di Atas Box Storage
Tambahkan keindahan pada ruang foyer dengan meletakkan cermin tepat di atas box storage dan lengkapi dengan vas bunga besar untuk sentuhan yang elegan.
5. Cermin Besar di Dinding Tengah Ruangan
Pilih cermin besar yang diletakkan di dinding tengah ruangan untuk memberikan kesan ruangan yang lebih luas. Tambahkan beberapa pajangan lain untuk penampilan yang berkesan.
6. Cermin di Dinding Atas Bufet Ruang Makan
Tambahkan keindahan pada ruang makan dengan meletakkan cermin di dinding atas bufet. Desain yang mudah diadopsi dan memberikan sentuhan elegan.
7. Dua Cermin Lingkaran dengan Bingkai Rotan
Baca Juga:Fasilitas Lengkap dari Pemerintah, Siap Sediakan Beragam Program untuk Dukung Pembelian Rumah di Tahun 2024Membeli atau Menyewa Rumah? Panduan Keuangan untuk Pemilihan Hunian yang Bijak
Pada desain rumah dengan tone warna beige, pilih dua cermin lingkaran dengan bingkai rotan yang ditempel di dinding. Memberikan sentuhan manis pada ruangan.
Memanfaatkan kecantikan cermin tidak hanya memberikan kesan estetis tetapi juga meningkatkan suasana ruang. Dengan kreativitas dalam penataan, cermin dapat menjadi elemen dekoratif yang sangat efektif dalam mendesain interior rumah.
Simak berita dan artikel menarik lainnya di Google News.