” MUDAH ! Begini Cara Membuat Empal Gentong Khas Cirebon “
RAKCER.ID – Empal gentong merupakan salah satu kuliner khas kota Cirebon, Jawa Barat. Makanan ini memiliki citarasa yang khas serta telah menjadi ikon atau ciri khas bagi daerah Cirebon.
Empal gentong terkenal karena cara pemasakan nya yang unik yang di masak di dalam gentong, serta cita rasa yang autenthik membuat makanan yang satu ini menjadi idaman banyak orang.
Kuahnya yang kaya rasa dan rasanya yang begitu khas memang terasa mewah dan menyenangkan. Sehingga banyak wisatawan – wisatawan luar kota Cirebon selalu ingin menikmati empal gentong ini.
Baca Juga:GILA! Hidden Gem Kuningan Rasa Swiss, Hanya 22 RibuPenting ! Baca Buku ini Untuk Memiliki Mental Lebih Tangguh
Nah , untuk kamu yang ingin menikmati atau kangen dengan sajian makanan khas Cirebon yaitu empal gentong ini . kalian bisa membuat nya sendiri di rumah loh.
Berikut kami akan memberikan informasi terkait cara pembuatan empal gentong yang bisa kalian coba di rumah kalian masing – masing.
Bahan – bahan yang harus kalian siapkan untuk membuat 6 porsi empal gentong adalah :
• 500 gram daging sapi has dalam
• 300 ml susu rendah lemak
• 6 buah cabai rawit , iris serong
• 1 sdm cengkih bubuk
• 2 cm kayu manis
• 1 buah bunga lawang
• 3 butir kapulaga
• 2 lembar salam
• 6 lembar daun jeruk
• 3 cm lengkuas yang di memarkan
• 3 batang serai yang telah di memarkan
• ½ sdm gula merah
• 1.5 L air
• 3 sdt royco kaldu sapi
• 2 sdm kecap manis
• 3 sdm minyak sayur
• 12 butir bawang merah
• 7 siung bawang putih
• 7 butir kemiri sangria
• 2 sdt ketumbar sangria
• ¼ sdt jintan
• ½ sdt merica putih bubuk
• 2 cm jahe
• 1 sdm kunyit bubuk
• 6 lembar daun kucai ( sebagai pelengkap )
• 1 buah jeruk nipis di belah dua ( sebagai pelengkap )
Cara membuatnya :
1. Panaskan air dan rebus daging sapi. Tambahkan kayu manis, bunga lawang, daun salam, daun jeruk, serai, lengkuas, serta gula jawa pada rebusan daging. Setelah mendidih kecikan api dan masak hingga daging empuk.
2. Pada wajan yang lain tumis bumbu halus hingga harum. Kemudian masukan bumbu yang telah di tumis kedalam panic rebusan daging dan tambahkan royco kaldu sapid an kecap manis kemudian aduk rata.