Perbedaan Arsitek dan Desain Interior, 2 dari 4 Hal ini Wajib Kamu Tahu

Perbedaan Arsitek dan Desain Interior, 2 dari 4 Hal ini Wajib Kamu Tahu
sama-sama sebagai jasa untuk membangun rumah impian orang-oran., Jadi apakah tertarik mencoba memakai arsitek dan desain interior untuk rumah impian bersama? Ilustrasi : Pixabay
0 Komentar

RACKER.ID – Perbedaan arsitek dan desain interior kira-kira apa ya perbedaan diantara ke duanya, bisa dibilang sama sama mendesain rumah tetapi berbeda, lalu apa perbedaanya?

Arsitek dan desain interior merupakan dua profesi yang selalu diminati dalam pembangunan atau renovasi bangunan, baik perumahan maupun bangunan sebagai fasilitas umum.

Keduanya memiliki keahlian dalam mempercantik dan mendesain bentuk bangunan. Arah kerjanya juga didasarkan pada keindahan, fungsi dan keamanan bangunan.

Baca Juga:Tentang Desain Interior Vintage, 4 Ciri yang Kamu Wajib TahuMengenal Apa itu Desain Shabby Chic, Berikut Dengan 4 Cirinya

Artinya, baik arsitek maupun desainer interior bisa membantu untuk menciptakan rumah atau bangunan yang ideal dan nyaman yang memenuhi kebutuhan Anda.

Orientasi pekerjaannya pun bertumpu pada keindahan, fungsi dan keamanan sebuah bangunan.

Kendati demikian, kamu juga harus paham bahwa arsitek dan desain interior merupakan dua profesi berbeda. Tanggung jawab dan tupoksi pekerjaannya pun berbeda.

Beberapa Perbedaan Arsitek dan Desain Interior :

1.Desain Interior

Jasa desain interior biasanya dibutuhkan dalam proses renovasi kecil pada sebuah ruangan. Baik itu rumah, hotel, maupun ruang kantor.

Orientasi pengerjaan desain interior adalah estetika pada ruang interior. Setelah desain disetujui, desainer menciptakan ruang tersebut.

Dalam proses pengerjaannya, desainer interior tidak hanya merancang tata ruang dan letak sebuah ruangan. Namun juga turut berperan dalam menentukan hal-hal teknis berkaitan dengan warna cat dan furniture yang seharusnya digunakan pada ruangan tersebut.

2.Arsitek

Arsitek merancang semua jenis bangunan sebagai bagian dari pekerjaan mereka. Ini termasuk bangunan yang dirancang untuk umum, seperti rumah sakit, tempat ibadah, hotel, dan vila.

Baca Juga:Mengenal Luxury Interior, Wajib Tahu Tentang 3 Hal ini YukMengenal Apa itu Content Pillar dan 4 Jenis yang Kamu Wajib Tahu, Simak Yuk

Arsitek berfungsi sebagai ahli yang bertanggung jawab untuk merancang proyek konstruksi dari konsepsi awal hingga penyelesaian. Arsitektur tersebut dapat digambarkan sebagai berikut.

•Geometri

•kekuatan emosional.

•konten intelektual.

Untuk perbedaan arsitek dan desain interior lainnya yaitu :

•Arsitek merancang interior dan eksterior dari lingkungan yang dibangun.

•Sementara desainer interior bertugas untuk menambah nilai estetika dalam ruangan yang sudah jadi.

•Arsitek mungkin bisa membantu desain interior, tetapi tanggung jawab utama mereka terletak pada bagian luar bangunan.

•Begitu juga sebaliknya, desainer interior bertanggung jawab di dalam gedung atau ruangan.

0 Komentar