Ranking Akhir Piala Dunia U-17 2023 Dirilis, Indonesia di Atas Korea Selatan, Polandia dan Selandia Baru

ranking akhir piala dunia u-17 2023
Logo Piala Dunia U-17 2023. FOTO: ISTIMEWA/RAKCER.ID
0 Komentar

SOLO, RAKCER.ID – Piala Dunia U-17 2023 telah selesai. Jerman U-17 meraih gelar juara dalam turnamen di mana Timnas Indonesia U-17 juga berpartisipasi.

Selain pergelaran Piala Dunia U-17 2023, FIFA telah resmi merilis 24 negara yang masuk ke dalam Ranking Akhir Piala Dunia U-17 2023.

Jerman U-17 berhasil menjadi juara Piala Dunia U-17 2023 usai mengalahkan Prancis U-17 dalam pertandingan final di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (2/12/2023) malam.

Baca Juga:Pemain Terbaik di Piala Dunia U-17 2023 beri Pesan ke Pemain Timnas Indonesia U-17Gibran Cawapres Nomor Urut 2 Bantah Kampanye di CFD Jakarta meski Bagikan Susu Gratis

Meskipun Jerman sempat memimpin dengan dua gol, Prancis mampu menyamakan kedudukan menjadi 2-2.

Kondisi ini memaksa penentuan pemenang dan juara melalui drama adu penalti.

Jerman agak terkejut karena penendang pertama mereka yaitu Eric da Silva Moreira, tidak berhasil menjalankan tugasnya dengan baik.

Namun, pada akhirnya, nasib baik berada di pihak Jerman.

Tim Paris Brunner dan rekan-rekan berhasil memenangkan adu penalti dengan skor 4-3 dan dengan itu meraih gelar juara Piala Dunia U-17 untuk pertama kalinya dalam sejarah.

Ajang kompetisi Piala Dunia U-17 2023 ini menjadi debut bagi Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia.

Kesempatan ini diberikan karena Indonesia dipilih sebagai tuan rumah oleh FIFA.

Tim Indonesia, yang berada di Grup A, menunjukkan penampilan yang lumayan baik.

Baca Juga:Hasil AC Milan vs Frosinone di Serie A 2023/2024Hasil Real Madrid vs Granada di La Liga 2023/2024

Mereka berhasil meraih dua hasil imbang sebelum akhirnya kalah di pertandingan terakhir.

Namun, sayangnya, Indonesia kalah bersaing untuk masuk dalam tiga terbaik klasemen.

Akibatnya, Garuda Muda tidak berhasil melangkah ke babak knockout.

Meskipun Timnas Indonesia U-17 tidak lolos ke babak knockout, mereka berada di atas Korea Selatan dan Polandia dalam ranking akhir Piala Dunia U-17 2023.

Selain Timnas Indonesia U-17, Korea Selatan U-17 dan Polandia U-17, ada sekitar 24 tim yang masuk dslam ranking tersebut, siapa saja? simak artikel berikut.

Ranking Akhir Piala Dunia U-17 2023

  1. Jerman
  2. Prancis
  3. Mali
  4. Argentina
  5. Spanyol
  6. Brasil
  7. Maroko
  8. Uzbekistan
  9. Iran
  10. Senegal
  11. Inggris
  12. Jepang
  13. Amerika Serikat
  14. Ekuador
  15. Meksiko
  16. Venezuela
  17. Burkina Faso
  18. Indonesia
  19. Panama
  20. Korea Selatan
  21. Polandia
  22. Kanada
  23. Selandia Baru
  24. Kaledonia Baru.

Setelah melihat ranking akhir Piala Dunia U-17 2023 ini, kita menyadari bahwa Timnas Indonesia U-17 memimpin 6 negara lainnya.

0 Komentar