Surga Wisata! Objek Wisata Tegal yang Menarik di Sekitar Pemandian Air Panas Guci

Objek wisata Tegal
Wisata Golden Park salah satu wisata di Tegal/rakcer.id
0 Komentar

RAKCER.ID – Jika Anda sedang mengunjungi objek wisata Tegal yakni Pemandian Air Panas Guci .

Jangan lewatkan kesempatan untuk menjelajahi objek wisata Tegal lain yang berada di sekitarnya.

Kabupaten Tegal menawarkan beragam destinasi menarik yang dapat dinikmati oleh Anda dan keluarga.

Baca Juga:Objek Wisata Taman Anggrek Tegal! Menikmati Keindahan Alam dan Suasana Asri di Jantung Jawa TengahPemandian Air Panas Guci, Objek Wisata Dibalik Gunung Slamet Tegal

Objek wisata Tegal Hanya dengan harga terjangkau dengan fasilitas yang lengkap serta ramah anak tentunya.

Berikut adalah Beberapa Rekomendasi Objek Wisata Tegal di Sekitar Pemandian Air Panas Guci

1. Wisata Golden Park

Wisata Golden Park adalah tempat yang sempurna untuk menghabiskan waktu bersama keluarga.

Di sini, Anda dapat menikmati perosotan warna-warni, wahana bermain anak-anak, kursi putar ekstrem, dan bahkan mencoba flaying fox yang menguji adrenalin.

Tersedia juga spot foto menarik seperti kapal di atas ketinggian. Jika Anda ingin bermalam, tersedia tempat istirahat dengan harga sewa yang terjangkau dan perlengkapan yang lengkap.

Untuk harga tiket masuk pengunjung dikenakan biaya Rp. 20.000 dan juga harga sewa tempat istirahat dikenakan tarif Rp.300.000.

2. Guci Forest

Guci Forest adalah tempat penginapan dengan konsep klasik estetik. Anda dapat memilih menginap di tenda camping atau vila yang tersedia di sini.

Selain itu, Guci Forest juga memiliki kolam renang panas alami yang menawarkan suasana yang menenangkan.

Baca Juga:Misteri Pancuran 13 dan Sosok Penunggu Naga Objek Wisata Pemandian Air Panas Guci TegalObjek Wisata Curug Pengantin Tegal: Dibalik Pesona Air Terjun Tersimpan Kisah Cinta Abadi

Pemandangan sekitar yang dihiasi pohon-pohon pinus akan menambah kesan alami dan asri.

Tarif masuk ke Guci Forest cukup terjangkau hanya dengan Rp.25.0000, dan Anda juga dapat memilih opsi menginap dengan harga Rp.1.200.000 – Rp.2.500.000 dengan satu kamarnya dapat dihuni oleh 5 orang serta camping dengan tarif Rp.350.000 dengan perlengkapan yang lengkap.

3. Baron Hills dan Puncak The Geongs

Baron Hills dan Puncak The Geongs merupakan destinasi wisata yang menawarkan pemandangan alam yang memukau.

Anda akan disuguhi dengan perbukitan yang indah dan dikelilingi oleh pepohonan rindang.

Terdapat berbagai wahana dan spot foto yang menarik di sini, sehingga Anda dapat mengabadikan momen indah bersama keluarga atau teman-teman.

Jembatan kaca yang terkenal di Baron Hills memberikan sensasi berjalan di ketinggian yang menarik.

0 Komentar