RAKCER.ID – Tidak semua pekerjaan bisa cocok untuk dilakukan oleh mahasiswa. Karena sebagai mahasiswa, tentunya kamu punya kesibukan untuk belajar dan mengerjakan tugas kuliah yang harus diprioritaskan.
Maka dari itu, 3 rekomendasi pekerjaan di bawah ini mungkin cocok untuk kamu yang ingin kuliah sambil bekerja.
Berikut 3 rekomendasi pekerjaan untuk mahasiwa yang bisa kamu coba:
Penulis
Kamu bisa memulai pekerjaanmu sebagai penulis, kamu bisa menulis novel ataupun menulis artikel. Banyak dari mahasiswa yang telah melakukan pekerjaan ini di karenakan pekerjaan ini bisa dilakukan oleh seluruh mahasiswa dari berbagai jurusan.
Baca Juga:Kamu Tergolong Orang yang Sibuk atau Produktif? Kenali Perbedaan Antara Keduanya5 Jurusan Ini Menjadi Program Study Favorit di Indonesia Loh! Bisa Jadi Referensi Masuk Kuliah
Selain dapat menambah uang jajan, pekerjaan ini juga dapat menambah wawasan, relasi antar penulis lain, dan belajar untuk mengemukakan pemikiran secara sistematis.
Selain itu pekerjaan ini juga memiliki waktu yang fleksibel, biasanya kamu juga bisa menulis kapan pun dan dimana pun yang kamu mau.
Kamu bisa mulai menulis melalui platform platrfom penulis yang bisa kamu akses secara bebas, tak sedikit dari para pelajar ataupun mahasiswa yang sudah memulai karirnya sebagai penulis melalui platform platform novel yang terbukti membayar.
Barista
Pekerjaan ini masuk kedalam 3 rekomendasi pekerjaan yang lagi banyak di minati oleh kebanyakan kaum mahasiswa dan mahasiswi, pekerjaan barista dinilai sangat keren di kalangan mahasiwa dan mahasiswi, selain itu pekerjaan ini juga bisa di jadikan pekerjaan tetap bagi kamu sebagai mahasiswa ataupun mahasiswi.
Dalam bekerja sebagai barista tentunya kamu harus memiliki kualifikasi sebagain seorang barista yang pada umumnya mampu meracik sebuah minuman dengan baik, sehingga bisa menciptakan minuman yang enak dan disukai oleh para konsumen.
Selagi kamu masih kuliah, kamu bisa mengambil pekerjaan ini dengan cara sift, dengan demikian, kamu masih tetap bisa menjalankan rutinitas kamu sebagai seorang mahasiswa.
Fotografer
Pekerjaan ini juga menjadi rekomendasi pekerjaan yang bagus kamu coba, karena semakin berkembangnya waktu kebutuhan sosial media masyarakat cenderuk mengalamai kenaikan, tak sedikit pula orang orang yang melirik jasa fotografer untuk mendapatkan hasil foto yang bagus.