Desa Tinggar Wakili Kuningan Lomba Pemanfaatan Pekarangan

Desa Tinggar
DIMANFAATKAN. Bupati Kuningan saat menerima tim Pokja TP PKK Jawa Barat saat recheking lomba di Desa Tinggar Kecamatan Kadugede. /rakcer.id/aleh malik
0 Komentar

RAKCER.ID – Tim Pokja TP PKK Provinsi Jabar melakukan Rechecking Lomba Pemanfaatan Pekarangan sebagai Sumber Gizi Keluarga Tingkat Provinsi Jawa Barat, di balai Desa Tinggar Kecamatan Kadugede, Kabupaten Kuningan, Selasa 16 Mei 2023.

Wakil Ketua TP PKK Yuana mengatakan, penetapan Desa Tinggar Kecamatan Kadugede sebagai salah satu peserta lomba yang diajukan untuk mewakili Kabupaten Kuningan, berawal dari kegiatan pemberdayaan masyarakat dalam penganekaragaman konsumsi pangan berbasis sumber daya lokal tahun 2022.

Salah satu kelompok wanita tani (KWT) yang ada di Desa Tinggar yaitu KWT Mekar Padi merupakan salah satu KWT terbaik yang melaksanakan pemanfaatan pekarangan secara berkesinambungan.

Baca Juga:125 Penumpang Terbang Perdana Kertajati-Kuala Lumpur, AirAsia Jadwalkan Rabu dan MingguSiswa Hanya 14 dan Guru 2 Orang, Siswa SDN Kertasari 3 Belajar di Satu Ruangan Kelas

Yang menjadi lokasi lokus di RT 005/RW 002 Dusun Wage dengan berbagai tanaman yang ditanam oleh masyarakat diantaranya jagung, cabe, jahe, terong, kangkung, tomat, selada, bayam, dan daun bawang.

“Maka dari itu, ini merupakan salah satu rujukan kami, disamping kami juga melakukan penilaian dan evaluasi secara menyeluruh terhadap keberadaan pemanfaatan pekarangan yang ada di desa ini,” kata Yuana.

“Alhamdulillah dukungan dan motivasi dari seluruh elemen terus bergerak maju demi sebuah kontribusi nyata, untuk kemaslahatan warga yang akan dijadikan contoh bagi seluruh warga Kabupaten Kuningan,” sambung Yuana.

Sementara itu, Nanda Wakil Ketua Pokja III TP PKK Jabar menjelaskan, tujuan lomba ini ialah untuk memenuhi pangan gizi keluarga dan masyarakat dalam memanfaatkan lahan pekarangan rumah.

Kegiatan tersebut juga dapat menciptakan ekonomi yang produktif secara mandiri dengan menghasilakan sumber daya pangan lokal untuk kesejahteraan keluarga.

“Kegiatan ini juga sebagai ajang silaturahmi antar kelompok, serta momentum untuk mempromosikan hasil pangan lokal daerah,” terangnya.

Ditempat yang sama, Bupati Kuningan Acep Purnama mengapresiasi dan penghargaan kepada Tim Penggerak PKK Kabupaten Kuningan, juga Tim Penggerak Kecamatan dan Desa yang telah mengantarkan Desa Tinggar menjadi desa terbaik dalam memanfaatkan pekarangan rumah di Kabupaten Kuningan Tahun 2023.

Baca Juga:5 Mantan Ketua KNPI Berlabuh di Golkar, Mayoritas Parpol Incar 10 Kursi DPRDSatreskrim Amankan 4 Pelaku Penipuan Jamaah Umrah, Total Kerugian Rp941 Juta

Dia berharap Desa Tinggar Kecamatan Kadugede melalui Tim Penggerak PKK desa mampu dan mempuni untuk menjadi terbaik di tingkat Provinsi Jawa Barat dengan catatan sesuai dengan kriteria dan persyaratan.

0 Komentar