Ingin Ngopi di Starbucks Tapi Gak Tau Caranya? Begini Cara Mudah Pesan Kopi di Starbucks 2023

starbucks kopi
@pinterest
0 Komentar

RAKCER.ID– Di tengah maraknya coffee shop yang ada di indonesia, ada salah satu coffee shop yang tidak pernah sepi. Entah mengapa coffee shop ini seperti memiliki daya tarik tersendiri di hati para pecinta kopi.

Ia adalah Starbucks, starbucks yang berlokasi awal di pike place market yang tersimpan di seattle, pertama kali didirikan pada tahun 1971 sebagai toko sederhana. Dari toko kecil ini, starbucks mulai menyediakan beberapa biji kopi panggang terbaik yang tersedia. Nama itu dipengaruhi oleh Moby Dick dan dimaksudkan untuk mencerminkan romantisme laut lepas dan kebiasaan bahari pedagang kopi awal.

Meskipun starbucks adalah sebuah coffee shop namun starbucks juga menyediakan beberapa menu lainnya yang bisa kita nikmati diantaranya ada teh, minuman coklat, jus serta kudapan-kudapan lain seperti kue serta roti.

Baca Juga:Zayyan Definisi Idol Seiman, Begini Fakta Unik Tentang Zayyan Idol Kpop Asal Indonesia yang Debut Tahun 2023Lee Do Hyun Sang Spesialis Noona, Ini Profil dan 3 Fakta Menarik Tentang Lee Do hyun

Buat kalian pecinta kopi tapi belum pernah pesan di starbucks dan ingin mencoba untuk ngopi atau bersantai sekedar minum kopi di starbucks namun kamu belum paham dan tidak tahu bagaimana cara memesan kopi starbucks.

Begini 5 step cara pemesanan starbucks

  1. Pastikan kamu sudah memikirkan mau pesan apa

Ini bertujuan supaya kamu tidak terlalu lama untuk memesannya. Kalian bisa bertanya pada baristanya menu yang mereka rekomendasikan sesuai keinginanmu.

  1. Pilih langsung minuman yang ingin kamu mau

Di saat kamu memesan jangan lupa sebutkan ukuran gelasnya supaya tidak kekecilan ataupun kebesaran untuk ukuranmu.

Adapun ukuran gelas di Starbucks yang pertama ada

  • Tall (kecil)
  • Grande (ukuran besar)
  • Venti (ukuran paling besar)

Serta jangan lupa sebutkan juga jenis minuman yang kamu mau ya apakah itu dingin atau panas.  Kamu juga bisa minta tambahan sirup atau gula di minuman yang kamu pesan .

  1. Lakukan pembayaran langsung di tempat

Kamu bisa menggunakan cash, debit,  atau digital money yang kamu miliki.

  1. Pelayan akan menanyakan namamu

Ini bertujuan untuk ditulis digelas yang kamu pesan.

Setelah itu kamu tinggal menunggu mereka memanggil namamu.

Sembari menunggu kamu bisa duduk-duduk cantik di kursi yang tersedia.

0 Komentar