Bernardo Tavares Bantu Keuangan PSM Makassar dengan Cara Begini, Gila Besar Banget Cintanya ke PSM Makassar!

psm makassar
Bernardo Tavarez saat latih PSM Makassar. FOTO: instagram.com/psm_makassar/RAKCER.ID
0 Komentar

MAKASSAR, RAKCER.ID – PSM Makassar yang tengah berjuang di Liga 1 dan mewakili Indonesia di Piala AFC 2023/2024 sedang menghadapi masalah keuangan yang serius, termasuk tunggakan pembayaran gaji pemain dan staf pelatih.

Kondisi yang sangat memilukan adalah ketika pelatih PSM Makassar, yakni Bernardo Tavares, terpaksa menjual barang-barang pribadinya untuk memenuhi kewajiban pembayaran gaji para pemain dan staf Juku Eja.

Bernardo Tavares bahkan menjual trofi Pelatih Terbaik Liga 1 2022-2023, serta pakaian yang biasa digunakannya bersama PSM Makassar, seperti baju polo dan celana.

Baca Juga:Prediksi PSM Makassar vs Barito Putera di BRI Liga 1 Musim 2023/2024: Barito Bakal Nyalip Madura United?Hasil Pertandingan Spanyol vs Siprus di Kualifikasi EURO 2024: Spanyol Bungkam Siprus dengan 6 Gol

Permasalahan keterlambatan pembayaran gaji pemain dan staf pelatihan kembali menghantui PSM Makassar.

Kehadiran penonton yang minim di Stadion BJ Habibie, Pare-pare, Sulawesi Selatan, juga menjadi salah satu faktor yang memperburuk situasi keuangan PSM.

Situasi semakin rumit karena PSM Makassar akan memulai pertandingan di Liga 1 pekan ini dengan melawan Barito Putera pada Jumat, 14 September 2023.

Setelah konferensi pers sebelum pertandingan, Bernardo Tavares bahkan membuka tawaran untuk melelang barang-barang pribadinya.

Bernardo Tavares menyatakan, “Seperti yang kita semua tahu, kami sedang mengalami kesulitan saat ini. Beberapa barang pribadi saya ada di sini, dan saya berharap ada yang bersedia memberikan tawaran.”

Potongan video ini menjadi viral di media sosial, termasuk Instagram dan platform X (dahulu Twitter), pada Kamis malam.

Bernardo Tavares menjelaskan, “Saya menawarkan baju polo yang saya pakai musim lalu kepada semua orang, dengan harapan akan ada tawaran terbaik.”

Baca Juga:Hasil Pertandingan Ekuador vs Uruguay di Kualifikasi Piala Dunia 2026: Uruguay Takluk dengan EkuadorHasil Pertandingan Bolivia vs Argentina di Kualifikasi Piala Dunia 2026: Tanpa Messi Argentina Raih Skor Telak

Hasil penjualan baju dan trofi tersebut akan diberikan langsung kepada staf PSM Makassar.

Langkah yang diambil Bernardo Tavares ini bertujuan untuk memberikan bantuan kepada rekan-rekannya yang tengah mengalami kesulitan.

“Kami akan memberikan hasil penjualan ini kepada staf kami sebagai bentuk dukungan dan solidaritas, untuk menunjukkan bahwa kami berada dalam situasi yang sama dan saling membantu,” tegasnya.

Selain itu, Bernardo Tavares juga berencana memberikan tiket VIP untuk pertandingan PSM Makassar melawan Madura United.

Pertandingan PSM vs Madura United tersebut dijadwalkan sebagai laga pekan ke-15 Liga 1 2023/2024 yang akan berlangsung di Stadion BJ Habibie pada tanggal 8 Oktober 2023.

0 Komentar