CIREBON,RAKCER.ID – Xiaomi pada Desember 2022 lalu merilis Xiaomi 12T 5G di Indonesia. Smartphone ini diluncurkan dengan berbagai fitur unggulan, salah satunya dari sektor kamera.
Xiaomi 12T 5G sendiri sudah bisa didapatkan di Indonesia dengan RAM 8GB+3GB dan penyimpanan 256GB, di mana harganya adalah Rp 6.599.000.
Menilik spesifikasi dan fitur di sektor kamera, Xiaomi dalam keterangannya beberapa waktu lalu, mengungkapkan 12T 5G sudah dibekali dengan teknologi OIS (Optical Image Stabilization).
Baca Juga:Baru Rilis di Indonesia, Ini Spesifikasi dan Harga Xiaomi 12T 5GXiaomi 13T Sudah Bisa Dibeli di Indonesia Hari Ini, Cek Harga dan Spesifikasinya !
Simak Ulasan Lengkap Tentang Xiaomi 12T 5G
Kamera utama yang dibawa HP Android ini adalah 108MP Pro-grade camera, dengan sensor ISOCELL HM6 berteknologi Nanopixel Plus, autofocus ditingkatkan, serta sudut bukaan 83.6° untuk mengambil gambar wide angle.
Di sini, Xiaomi 12T 5G membawa triple rear camera terdiri dari kamera utama 108MP Pro-grade camera, 8MP ultra-wide untuk mengambil objek panoramik dengan sudut luas, dan 2MP macro.
Di bagian depan, juga terdapat 20MP selfie camera. Xiaomi 12T 5G juga dapat menghasilkan video hingga ukuran 4K, serta dilengkapi fitur Ultra Night Video untuk kualitas night mode yang sangat baik.
Untuk chipset-nya, Xiaomi 12T 5G dibekali MediaTek Dimensity 8100-Ultra dengan proses manufaktur TSMC 5nm.
Chipset dengan struktur GPU terbaru ini diklaim dapat meningkatkan performa dan efisiensi daya hingga 30 persen lebih baik dibanding pendahulunya, termasuk juga clock speed, cache, dan storage speed.
Dari sisi layar, Xiaomi 12T 5G menghadirkan CrystalRes 6.67 inci AMOLED DotDisplay yang disebut daat memproduksi 68 miliar warna dengan TrueColor Display.
Xiaomi 12T 5G juga memiliki refresh rate hingga 120Hz dengan Adaptive Sync display, touch sampling rate hingga 480Hz, serta Adaptive True Display. Sementara dari segi audio, perangkat ini mendapatkan dukungan HDR 10+ dan dual stereo speakers berteknologi Dolby Atmos.
Baca Juga:Review Xiaomi 13T: HP Android Kelas Menengah dengan Kamera Leica dan Performa MewahTecno Camon 20 Series Tampil Lebih Menarik di Edisi Mr Doodle November 2023
Xiaomi 12T 5G dilengkapi lapisan bodi belakang Anti-glare glass yang ramah terhadap sidik jari. Untuk proteksi yang menyeluruh, smartphone ini telah dilengkapi Corning Gorilla Glass 5 pada bagian layar dan belakang.
Untuk perangkat lunaknya, perangkat satu ini menggunakan sistem operasi MIUI 13 yang berbasis Android 12 dengan dukungan tiga kali pembaruan software dan security patch hingga 4 tahun.