AR atau VR? Ini Teknologi yang Bikin Gen Z Lebih Dilirik Perusahaan di 2025

AR atau VR? Ini Teknologi yang Bikin Gen Z Lebih Dilirik Perusahaan di 2025
Teknologi AR atau VR dalam bisnis. Foto: Pinterest/rakcer.id
0 Komentar

CIREBON, RAKCER.ID – Dalam era digital yang semakin canggih, dua teknologi menonjol yang tengah naik daun adalah Augmented Reality (AR) dan Virtual Reality (VR).

Keduanya membuka banyak peluang di berbagai bidang. Namun, pertanyaan pentingnya mana yang lebih relevan untuk karier Gen Z ke depan?

Apa Itu AR dan VR?

Meski sering disandingkan, AR dan VR sebenarnya punya cara kerja yang beda.

Baca Juga:Rambut Selalu Lepek dan Berminyak? Mungkin Kamu Sering Lakukan Ini Tanpa SadarYuk, Cek Skormu Dulu Lewat Ponsel, Begini Caranya

AR (Augmented Reality) itu kayak nambahin bumbu digital ke dunia nyata. Misalnya, filter Instagram yang bisa kasih efek lucu di wajah, atau fitur di aplikasi belanja yang bikin kamu bisa “coba” kacamata atau sepatu langsung dari HP.

Sementara VR (Virtual Reality) ngajak kamu masuk ke dunia digital sepenuhnya. Dengan headset khusus, kamu bisa ngerasain sensasi ada di ruang latihan, main game imersif, atau jalan-jalan ke museum semua dari rumah.

Dari sisi perangkat, AR lebih mudah diakses hanya dengan ponsel. Sebaliknya, VR membutuhkan perangkat khusus seperti headset dan komputer berperforma tinggi.

Penggunaan AR di Dunia Kerja:

Marketing & media sosial: Kampanye interaktif, filter visual.

E-commerce: Fitur “coba dulu sebelum beli”.

Kesehatan: Teknologi navigasi dalam operasi medis.

Teknik dan servis: Petunjuk berbasis visual langsung saat perbaikan alat.

Penggunaan VR di Dunia Kerja:

Pendidikan: Simulasi interaktif dan pelatihan jarak jauh.

Game dan hiburan: Pengembangan game, film, atau konten imersif.

Arsitektur dan konstruksi: Pemodelan bangunan dalam bentuk 3D.

Militer dan penerbangan: Latihan simulasi yang realistis.

Skill AR/VR yang Bisa Dipelajari dari Rumah

Gen Z punya keunggulan sebagai digital native, dan kabar baiknya, banyak skill AR dan VR yang bisa mulai dipelajari secara otodidak. Berikut daftar keterampilan yang bisa kamu eksplorasi:

Baca Juga:BI Checking Bikin Gagal Kredit? Yuk, Cek Skormu Dulu Lewat HP! Gratis & Gampang BangetBI Checking Bisa Bikin Kredit Kamu Gagal Total! Begini Cara Cek Riwayat Kredit di Bank Biar Nggak Kaget

Untuk AR:

Menguasai software seperti Spark AR Studio atau Lens Studio.

Belajar desain UI/UX dasar.

Memahami prinsip visual storytelling.

Untuk VR:

Menguasai platform Unity atau Unreal Engine.

Belajar desain 3D menggunakan software seperti Blender.

Menguasai pemrograman dasar seperti C# atau Python.

0 Komentar