8 Fakta Menarik Burung Hantu yang Jarang Diketahui Banyak Orang

8 Fakta Menarik Burung Hantu yang Jarang Diketahui Banyak Orang
Burung hantu merupakan salah satu spesies burung yang dapat dipelihara meski berbagai ragam keunikannya FOTO: Pinterest/RAKCER.ID
0 Komentar

CIREBON, RAKCER.ID – Fakta menarik Burung hantu dikenal sebagai predator yang baik, memiliki penglihatan yang tajam dan pendengaran yang sensitif.

Burung hantu adalah burung yang paling menakutkan dan misterius di dunia. Tidak hanya itu, di antara semua jenis burung yang ada, burung hantu adalah yang paling lekat dengan misteri.

Ini karena burung hantu adalah makhluk nokturnal (aktif di malam hari), burung pemangsa, dengan mata besar, tajam dan penampilan yang menakutkan, mengeluarkan suara yang menakutkan dan terbang tanpa suara sama sekali.

Baca Juga:Rekomendasi 6 Film Biografi Terbaik yang Seru Banget !5 Tempat Wisata di Bantul Saat Malam Hari, Menikmati Keindahan Malam Hari di Atas Puncak Wilayah Bantul

Selain itu terdapat lebih dari 200 spesies burung hantu di seluruh benua kecuali di Antartika dengan karakteristik dan perilaku yang berbeda.

Keanekaragaman burung hantu terbesar ada di Asia, dengan hanya 19 spesies burung hantu yang hidup di alam liar di Amerika Serikat dan Kanada.

Berikut Adalah 8 Fakta Menarik Burung Hantu yang Jarang Diketahui Banyak Orang :

  1. Tidak Memiliki Gigi

Fakta menarik burung hantu yang pertama adalah mereka tidak bisa mengunyah makanannya karena tidak memiliki gigi. Mereka menelan mangsanya utuh dan memuntahkannya dalam bentuk bola bulu yang disebut “owl pellet”.

  1. Sistem Pernapasan yang Unik

Burung hantu memiliki sistem pernapasan yang unik. Mereka memiliki 8 atau 9 cincin trakea yang membantu menjaga sirkulasi udara yang efisien.

  1. Pendengaran yang Tajam

Burung hantu memiliki kemampuan pendengaran yang sangat baik. Burung hantu dapat mendengar suara burung kecil dan tikus di bawah lapisan tebal daun, tanaman, tanah, dan salju.

  1. Burung Hantu Bisa Berenang

Siapa sangka salah satu dari jenis burung hantu bertanduk ini bisa berenang. Jenis ini memiliki sayap yang kuat, sehingga bisa berenang.

Ini akan membantu burung hantu menangkap mangsa di laut. Setelah menangkap mangsa, dia berenang ke pantai, mengeringkan bulunya sebelum terbang kembali.

Baca Juga:7 Tempat Wisata di Kaliurang Yogyakarta, Cocok Menikmati Liburan di Akhir PekanInilah 6 Fakta Menarik dari Burung Kolibri, Burung yang Mempunyai Badan Mungil

  1. Memiliki Telinga yang Asimetris

Beberapa spesies burung hantu memiliki telinga yang asimetris, yaitu telinga kiri dan kanannya memiliki ukuran yang berbeda. Tapi ini membantu mereka dalam menangkap suara menjadi lebih efektif.

  1. Memiliki Mata Palsu Untuk Kamuflase

Pada umumnya burung hantu memiliki mata berwarna kuning cerah dan bulu berwarna hitam, seperti mata di bagian belakang kepala.

0 Komentar