Akankah Rilis Di Indonesia? Ponsel Oppo Reno 10 Series Hadir Dengan Kamera Tertipis Di Dunia

Ponsel Oppo Reno 10
Seri Ponsel Oppo Reno 10, segera rilis!. Foto: Pinterest/rakcer.id
0 Komentar

RAKCER.IDOppo baru-baru ini mengumumkan peluncuran smartphone terbaru dari keluarga Ponsel Oppo Reno 10 Series di pasar China.

Seri ini terdiri dari tiga model yang menarik, yaitu Reno 10, Reno 10 Pro, dan Reno 10 Pro Plus.

Penasaran dengan model Ponsel Oppo Reno 10 Series?

Berikut Spesifikasi Ponsel Oppo Reno 10 Series

Salah satu pembaruan desain yang mencolok pada ketiga ponsel ini adalah modul kamera belakang yang kini memiliki bentuk elips atau lonjong, berbeda dengan modul kamera kotak pada generasi sebelumnya, Reno 9 Series.

Baca Juga:Tampilan Layar Super AMOLED Full HD, Fitur Kelas Dewa Ponsel Samsung Galaxy A54 5GPerforma Berani Saing! Ponsel Samsung Galaxy A53 5G

Modul kamera belakang pada ponsel Oppo Reno 10 Series terdiri dari tiga kamera. Dua kamera, yaitu kamera utama dan ultrawide, tersusun secara vertikal di bagian atas modul, sementara satu kamera lainnya, yaitu kamera telefoto, ditempatkan di bagian bawah modul.

Selain perubahan pada tampilan belakang, tampilan depan ketiga ponsel Oppo Reno 10 Series ini juga serupa. Mereka memiliki layar AMOLED 6,7 inci dengan refresh rate 120 Hz yang memiliki lengkungan (3D Curved) di sisi kanan dan kiri.

Di bagian tengah atas layar, terdapat modul punch hole yang menampung kamera selfie dengan resolusi 32 MP.

Meskipun tampilan kamera belakang dan layar sama, konfigurasi kamera, performa, dan spesifikasi ketiga model ini berbeda satu sama lain.

Reno 10 Pro Plus merupakan model teratas di keluarga Reno 10 Series. Ponsel ini dilengkapi dengan tiga kamera belakang yang mengesankan, dengan resolusi 50 MP untuk kamera utama, 8 MP untuk kamera ultrawide, dan 64 MP untuk kamera telefoto.

Oppo Reno 10 Pro Plus menawarkan fitur kamera periskop yang diklaim sebagai yang tertipis di dunia

Ponsel ini ditenagai oleh chipset Snapdragon 8 Plus Gen 1 dengan kecepatan 3,0 GHz. Terdapat juga RAM sebesar 16 GB dan penyimpanan internal hingga 512 GB.

Baca Juga:Berikut 6 Fakta Menarik Solo, Tempat Perhelatan Akbar Harlah PMII Ke 63 Akan Di Gelar!Dilengkapi Fitur Keamanan! iPhone 12 Mini, Ponsel Ramah Anak

Untuk daya tahan baterai, Reno 10 Pro Plus dilengkapi dengan baterai berkapasitas 4.700 mAh yang mendukung teknologi pengisian cepat SuperVOOC 2.0 berdaya 100 watt.

Sementara itu, Oppo Reno 10 Pro Plus memiliki konfigurasi kamera yang serupa dengan Reno 10 Pro Plus, namun dengan kamera telefoto beresolusi 32 MP yang menawarkan zoom optik 2x.

0 Komentar