Edisi Terbatas ! Infinix Hot 30 Berkolaborasi Dengan Free Fire Untuk Penjualan Perdana

Edisi Terbatas ! Infinix Hot 30 Berkolaborasi Dengan Free Fire Untuk Penjualan Perdana
Infinix Hot 30 Berkolaborasi Dengan Free Fire Untuk Penjualan Perdana. Foto: Instagram @InfinixId - RAKCER.ID
0 Komentar

RAKCER.IDInfinix Hot 30 Berkolaborasi Dengan Free Fire Untuk Penjualan Perdana resmi meluncur di pasar indonesia, dengan spesifikasi tinggi dibawah satu jutaan sedang banyak peminatnya.

Hadir secara terbatas, konsumen yang membeli smartphone ini pada penjualan perdana di Shopee akan mendapatkan merchandise bertema Free Fire. Ada customized phone case, stiker, lanyard, pin kartu SIM, serta in-game gift code yang dapat ditukarkan di situs web.

Di pasar Indonesia, harga Infinix Hot 30 dibanderol Rp 1.899.000. Smartphone ini tersedia dalam satu konfigurasi memori RAM 8GB dengan fitur ekspansi RAM 8GB, serta memori internal 128GB.

Baca Juga:Cek Spesifikasi 5 Hp Infinix Terbaru 2023 Cocok Untuk Segala Kebutuhan Segini HarganyaCek Spesifikasi Hp Nokia C32 Keluaran Terbaru Segini Harganya

Infinix Hot 30 memiliki layar berukuran 6,78 inci beresolusi FHD+ dengan refresh rate 90Hz dan touch sampling rate 270Hz. Infinix menyebut layar HP ini memiliki kecerahan maksimum 600 nit.

Smartphone ini hadir dalam tiga pilihan warna yaitu surfing green, racing black, dan sonic white. Untuk dapur pacu, Infinix Hot 30 menggunakan chipset Helio G88.

Simak Ulasan Lengkap Tentang Spesifikasi Infinix Hot 30 Berkolaborasi Dengan Free Fire

Spesifikasi Infinix Hot 30 NFC sendiri menawarkan sejumlah kelebihan yang bisa menjadi pertimbangan. Mulai dari prosesor handal, kamera berkualitas, daya tahan baterai lama, hingga layar untuk melengkapi berbagai kebutuhan seperti produktivitas, multitasking, gaming, fotografi, dan videografi. Yuk, simak penjelasannya berikut ini.

Desain Glass-Feel Slim & Light

Meskipun fokus utama Infinix Hot 30 NFC adalah pada performa yang unggul dan harga yang terjangkau, tetapi desain HP ini juga tidak bisa kamu abaikan.

Bahkan, dapat dikatakan bahwa Infinix Hot 30 NFC menawarkan desain yang mencolok dibandingkan dengan pesaingnya di kisaran harga 1 jutaan.

Pada dasarnya HP ini mengusung konsep “Glass-Feel Slim & Light” yang memberikan tampilan ramping dan ringan, serta tekstur yang mirip dengan kaca.

Ukurannya juga sangat proporsional, dengan dimensi body 168,66mm x 76,61mm x 8,4mm dengan bobot sebesar 196 gram.

Baca Juga:Spek Dewa Harga Miring ! Nokia C12 Pro Baru Saja Rilis Segini HarganyaMurah Banget ! Nokia G22 Spek Gahar Cocok Untuk Segala Kebutuhan Cuman Segini Harganya

Meskipun panel belakangnya terbuat dari bahan polikarbonat standar, desain body-nya tetap terlihat premium, sebab frame hp ini dibuat kokoh dengan elemen solid. Infinix Hot 30 NFC juga tersedia dalam tiga pilihan warna, yaitu surfing green, racing black, dan sonic white.

0 Komentar