Hasil Brentford vs Liverpool di Pekan ke-25 Premier League 2023/2024: Brentford Dibikin Babak Belur

Brentford vs Liverpool
Hasil Brentford vs Liverpool di Pekan ke-25 Premier League 2023/2024. FOTO: twitter.com/LFC/RAKCER.ID
0 Komentar

CIREBON, RAKCER.ID – Liverpool meraih kemenangan pada pertandingan Brentford vs Liverpool di pekan ke-25 Premier League 2023/2024 dengan skor akhir 1-4.

The Reds (sebutan untuk Liverpool) unggul lebih dulu berkat gol Darwin Nunez di babak pertama, dan gol-gol dari Alexis Mac Allister, Mohamed Salah, dan Cody Gakpo di babak kedua.

Meskipun Brentford berhasil memperkecil kedudukan melalui gol Ivan Toney.

Dengan kemenangan dari pertandingan Brentford vs Liverpool di pekan ke-25 Premier League 2023/2024 ini, Liverpool semakin mengukuhkan posisi mereka di puncak klasemen dengan total poin mencapai 57. 

Baca Juga:Prediksi Atletico Madrid vs Las Palmas di La Liga 2023/2024: Keunggulan Milik Tuan Rumah?Prediksi Skor Atletico Madrid vs Las Palmas di Liga Spanyol 2023/2024

Sementara itu, Brentford harus puas berada di peringkat 14 dengan raihan poin sebanyak 25.

Jalannya Pertandingan Brentford vs Liverpool

Sebagai tuan rumah, Brentford menunjukkan kepercayaan diri sejak awal pertandingan dengan menekan gawang Liverpool.

Kedua tim saling serang, namun dalam 20 menit pertama, keduanya mengalami kesulitan menciptakan peluang berbahaya.

Pada menit ke-34, Liverpool terpaksa melakukan pergantian pertama karena cedera Curtis Jones, yang digantikan oleh Ryan Gravenberch.

 Hanya satu menit setelahnya, Liverpool berhasil mencetak gol pertama.

Dalam skema serangan balik, Darwin Nunez lolos dari offside saat menerima umpan Diogo Jota.

Dalam situasi satu lawan satu dengan kiper lawan, Nunez melepaskan tembakan chip yang sukses mengoyak gawang Brentford, membuat skor menjadi 1-0 untuk keunggulan tim tamu.

Beberapa menit kemudian, Liverpool melakukan pergantian kedua karena cedera Diogo Jota, yang digantikan oleh Mohamed Salah.

Baca Juga:Prediksi Hellas Verona vs Juventus di Pekan ke-25 Serie A 2023/2024: Bakal Seru dengan Target Kemenangan!Prediksi Skor Hellas Verona vs Juventus di Pekan ke-25 Liga Italia 2023/2024

Meskipun terus terjadi serangan dari kedua belah pihak, keunggulan 1-0 Liverpool tetap bertahan hingga akhir babak pertama.

Memasuki babak kedua, intensitas serangan tetap tinggi dari kedua tim.

Pada menit ke-55, Liverpool menggandakan keunggulan melalui gol dari pergerakan Mohamed Salah di sisi kiri, yang memberikan umpan kepada Alexis Mac Allister di kotak penalti.

Mac Allister mengontrol bola dan melepaskan tembakan mendatar yang berhasil mengubah skor menjadi 2-0.

Walaupun unggul 2-0, Liverpool tidak mengurangi tekanan.

Pada menit ke-67, mereka berhasil memperlebar keunggulan menjadi 3-0 melalui serangan balik yang melibatkan Mohamed Salah dan Cody Gakpo. Brentford tetap gigih dan mencetak gol hiburan pada menit ke-73 melalui Ivan Toney setelah tembakan Vitaly Janelt ditepis oleh kiper Liverpool, Alisson.

0 Komentar