Menarik !!! Keluarga Oppenheimer Tidak Terima di Salah Satu Adegan Film Oppenheimer, Siapa dia dan Kenapa?

Adegan Film Oppenheimer
Adegan Film Oppenheimer. Foto: Tangkapan Layar Channel Youtube NAO - rakcer.id
0 Komentar

CIREBON, RAKCER.ID – Siapa yang tak mengetahui Film penuh sarat dan makna Oppenheimer. Selain karena adegan film oppenheimer yang menjadi sorotan terkait bom nuklir. Film Oppenheimer ini tetap merupakan karya brilian Christopher Nolan, telah menjadi sorotan dan mendapatkan pujian dari banyak pihak.

Film ini mengkisahkan tentang Kisah dokumenter dan biopik tentang kehidupan J. Robert Oppenheimer, ilmuwan hebat dan pencipta bom atom, berhasil menyita perhatian penonton dengan performa memukau dari aktor Cillian Murphy yang memerankan tokoh utama.

Namun, di tengah kesuksesan dan euforia perayaan atas kualitas film ini, muncul kritik pedas dari pihak yang memiliki ikatan keluarga langsung dengan sang ilmuwan terkenal ini. Yap ia adalah Charles Oppenheimer, cucu dari J. Robert Oppenheimer, dengan jujur menyatakan bahwa dia merasa kecewa dan marah dengan salah satu adegan Film Oppenheimer karya Nolan ini.

Baca Juga:Kim Sejeong Bakal Konser di Indonesia Tahun 2023 ini, Simak Selengkapnya !!!Profil Lengkap Pacar Jisoo Ahn Bo Hyun,Tau-Tau Jadian !!!

Seperti dikutip dalam wawancaranya dengan TIME, Charles mengungkapkan ketidaksukaannya terhadap adegan Film Oppenheimer dimana Robert Oppenheimer mencoba menyuntikkan racun ke apel milik professornya.

Namun, Robert berubah pikiran dan membuang apel tersebut. Menurut Charles Oppenheimer, adegan Film Oppenheimer ini merupakan adaptasi dari buku American Prometheus, namun ada catatan penting yang Nolan tampaknya mengabaikannya.

Charles mengklaim bahwa adegan Film Oppenheimer tersebut sangat jauh dari kebenaran sejarah. Meskipun sebagian besar cerita dalam film memang akurat, ada beberapa aspek yang salah dalam penggambaran adegan tersebut.

Tak hanya itu cucu Oppenheimer ini juga menekankan bahwa tidak ada bukti kuat bahwa Robert Oppenheimer pernah berusaha membunuh seseorang dengan apel beracun. Ini merupakan tuduhan serius dan bisa menjadi revisi sejarah yang keliru.

Adegan apel beracun bukan satu-satunya kritik yang dihadapi film Oppenheimer. Beberapa detail sejarah lainnya juga dianggap tidak akurat, seperti jumlah bintang pada bendera Amerika pada masa itu dan jumlah keluarga yang diungsikan untuk membangun Los Alamos dalam proyek Manhattan.

Charles secara tegas menyatakan bahwa jika dia menjadi sutradara film ini, adegan Film Oppenheimer apel beracun tidak akan dia masukkan ke dalam film.

0 Komentar