Menarik ! Pelatih Jeonnam Lee Jang-Kwan Sebut Asnawi Mirip Legenda Manchester United, Ternyata Karena ini !

Pelatih Jeonnam Lee Jang-Kwan
Asnawi ketika bereragam Jeongnam. Foto: Tabol - rakcer.id
0 Komentar

RAKCER.ID – Asnawi Mangkualam menarik perhatian dunia sepak bola setelah penampilan gemilangnya bersama timnas Indonesia melawan Argentina. Faktanya, pelatih Jeonnam Lee Jang-kwan, angkat bicara tentang hal itu.

Asnawi Mangkualam mendapat banyak pujian atas kemampuannya yang dinilai “mematikan” menghentikan pergerakan Alejandro Garnacho, wonderkid asal Manchester United, pada pertandingan FIFA Matchday Juni 2023.

Meski timnas Indonesia kalah 0-2 dari Argentina, Asnawi dianggap sebagai salah satu pemain yang tampil gemilang berkat kerja kerasnya di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.

Baca Juga:Masjid Pondok Pesantren Al Zaytun Indramayu Diklaim Bisa Bertahan Sampai 5.000 Tahun Lamanya, Hah Kok Bisa?Wajib Tahu Apa Itu Istilah Kelahiran Inses yang Belakangan ini Tengah Viral, Ternyata Sangat Mengerikan !!!

Dia melakukan tiga tekel bersih terhadap Garnacho, salah satunya bahkan dengan upaya ekstra di mana Asnawi berlari dari tengah jalan ke kiri untuk menghentikan pemain sayap lincah di dekat kotak penalti.

Sekarang, pelatih Jeonnam Asnawi ketika bereragam Jeongnam Lee Jang-kwan, memberikan komentarnya. Ia membahas performa pemain baru timnya, termasuk Asnawi yang baru bergabung pada Januari 2023 setelah bermain untuk klub K League 2 Ansan Greeners.

Pelatih Jeonnam Lee Jang-Kwan mengungkapkan kepuasannya dengan penampilan para pemain baru. Dia memberikan pujian khusus kepada Asnawi, menekankan bahwa pemain tersebut memiliki tekad yang kuat selama pertandingan.

“Kami sangat puas dengan pemain baru yang bergabung,” ujar Pelatih Jeonnam Lee Jang-Kwanseperti dikutip media Korea Selatan, Sports-G, Jumat (30/6/2023).

“Tim kami mengalami banyak perubahan musim ini, termasuk banyak pergantian pemain asing. Salah satunya, pemain baru bernama Asnawi juga masuk dan mendapat banyak perhatian dari fans di Asia Tenggara,” imbuhnya.

Lebih lanjut, Pelatih Jeonnam Lee Jang-Kwan itu membandingkan Asnawi Mangkualam dengan mantan gelandang legendaris Manchester United asal Korea Selatan, Park Ji-sung. Park Ji-sung dikenal dengan kemampuannya mengisi berbagai posisi, mulai dari fullback, gelandang hingga winger. Kerja keras dan semangat bermain menjadi ciri khas yang melekat pada mantan pemain timnas Korea Selatan itu.

“Saya tahu kekuatan Asnawi karena saya sudah menonton pertandingan Ansan dan Timnas Indonesia musim lalu. Dia adalah pemain yang memiliki kekuatan yang jelas, khususnya, menurut saya dia dikagumi banyak penggemar karena kecepatan dan agresivitasnya,” kata Pelatih Jeonnam Lee Jang-Kwan.

0 Komentar