Buntut Messi Dikabarkan Batal Ke Indonesia, Netizen : “Jual Tiket Murah”

Messi Dikabarkan Batal Ke Indonesia
Messi Dikabarkan Batal Ke Indonesia. Foto : Instagram PSSI
0 Komentar

RAKCER.ID – Pertandingan FIFA Matchday 2023 menjadi FIFA Matchday yang membuat dunia kaget lantaran pertandingan tersebut akan menyajikan pertandingan Timnas Indonesia Vs Timnas Argentina yang akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan Jakarta (19/6/23). Tetapi pada pertandingan ini banyak media yang mengatakan bahwa Lionel Messi Dikabarkan batal ke Indonesia.

Messi saat ini sedang berada di Beijing Cina untuk melakukan pertandingan melawan Australia, tetapi pemain asal tango ini ditahan oleh pihak imigrasi karena punya permasalahan pasport sehingga Messi tidak ikut rombongan menuju bis, Messi ditemani oleh seorang pemain Timnas Argentina yakni Rodrigo de Paul, pemain ini juga sebagai bodyguard untuk Lionel Messi.

Setelah sampai sekitar 1 jam baru pihak imigrasi memperbolehkan messi untuk menuju bis melanjutkan menuju ke hotel. Timnas Argentina akan melawan Timnas Australia pada tanggal 15/5/23 hari Rabu, selanjutnya akan melawan Timnas Indonesia pada hari senin 19 Juni 2023 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

Baca Juga:Ajaib ! Wisata Alam Kuningan Pemandian Cibulan, Bisa Berenang Dengan Ikan DewaParah! Netizen Kesal dengan Lukaku : Lukaku Sekarang Jadi Legenda Manchester City, Final Liga Champions 22/23

Berikut penjelasan Messi dikabarkan batal ke Indonesia

Ada sebuah kabar bahwa Messi gagal ke indonesia berawal dari adanya media spanyol @Leoparadizo “Messi tiba di Beijing dan menghasilkan revolusi. Informasi eksklusif, diperkirakan dia hanya akan memainkan pertandingan pertama melawan Australia, dimana dia tidak akan melukukan perjalanan ke Indonesia untuk pertandingan 19 juni”. Pernyataan dari media spanyol tersebut melebar ke media sosial indonesia sehingga membuat warga indonesia menyerbu akun PSSI.

Dari pihak PSSI dan AFA (Organisasi Sepakbola Argentina) belum mengumumkan bahwa Messi gagal ke indonesia, tapi berita tersebut cepat meluas di Tanah Air Indonesia. Ada sebuah kabar tersebut membuat warga indonesia yang sudah membeli tiket merasa kecewa dengan adanya kabar tersebut, seperti akun @fairuzzz “kalo messi resmi gak ada, ku jual murah tiketku😢”, “Klo messi resmi ga datang, langsung jual tiket soalnya saya jauh jauh dari padang yg berminat dm”-Ujar @Ferdika.

Dari semua akun yang membalas di Instagram PSSI ada yang komentar positif, seperti akun @Lutpi Abdul Latip “Argentina bukan hanya tentang messi” dan ada juga berkomentar dari @Nana Hariana “Kalo Messi ga ke Indonesia AFA pun gabisa larang sih Messi adalah pahlawan terbesar sepakbola Argentina Kalau ada urusan profesional klub barunya dan harus meninggalkan salah satu leg tur Asia mungkin juga AFA maklum Kita ambil hikmahnya ET udh berusaha maksimal ini diluar perhitungan siapapun Karna kita diluar area mereka Yg penting kita berjalan aman pertandingan ini Lawan Argentina saja itu sudah berkat bang mas Mari tetap semangat”

0 Komentar