Perlu di Catat! Inilah 6 Khasiat Makan Bawang Putih Mentah Untuk Tubuh

Perlu Di Catat! Inilah 7 Khasiat Makan Bawang Putih Mentah Untuk Tubuh
Tahukah kamu khasiat makan bawang putih mentah untuk tubuh? Ternyata makan bawang putih mentah dapat memberikan khasiat baik bagi tubuh. Foto:@Pinterest/Rakcer.id
0 Komentar

CIREBON, RAKCER.ID – Tahukah kamu khasiat makan bawang putih mentah untuk tubuh? Ternyata makan bawang putih mentah dapat memberikan khasiat yang baik bagi tubuh.

Bawang putih merupakan salah satu jenis umbi-umbian yang sangat terkenal dikalangan masyarakat. Selain dikenal sebagai bahan untuk masakan, ternyata bawang putih juga dapat memberikan khasiat yang lebih ketika dimakan mentah.

Memiliki khasiat yang baik bagi tubuh inilah beberapa kandungan bawang putih yang perlu kita ketahui diantaranya memiliki serat, protein, vitamin C, kalsium, dan antioksida yang baik untuk tubuh.

Baca Juga:Menakjubkan! Inilah Deretan 5 Masjid Terbesar Yang Ada Di IndonesiaIni Dia 5 Tempat Wisata Di Kuningan Yang Harus Kamu Kunjungi

Berikut adalah 6 khasiat makan bawang putih mentah untuk tubuh:

1. Dapat Mengendalikan Tekanan Darah

Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa efek makan bawang putih mentah terhadap penurunan tekanan darah sistolik dan diastolik hampir sama dengan obat atenol. Selain itu kandungan polisulfida pada bawang putih dapat memperbesar pembuluh darah sehingga tekanan darah jadi menurun.

2. Dapat Menurunkan Kolestrol

Selain bisa untuk mengendalikan darah ternya memakan bawang putih mentah juga dapat menurunkan kolestrol. Suatu penelitian menunjukkan bahwa kandungan Allicin pada bawang putih dapat memperlambat enzim yang membentuk kolestrol.

Menariknya kandungan allicin ini ternyata memiliki banyak sekali khasiat . khasiat tersebut dapat kita peroleh jika kita mengonsumsi bawang putih dengan cara ditumbuk, dikunyah maupun dihancurkan.

3. Dapat Menurunkan Risiko Kanker

Khasiat lain dari memakan bawang putih mentah yaitu dapat menurunkan risiko kanker. Bawang putih memiliki kandungan sulfur aktif yang mampu mengatasi risiko pembentukan sel kanker sekaligus dapat menghambat penyebarannya.

4. Kinerja Fisik Menjadi Meningkat

Khasiat memakan bawang putih mentah ini sudah dilakukan oleh orang zaman dahulu. Bawang putih dipercaya dapat mengurangi rasa lelah pada tubuh serta dapat meningkatkan kinerja fisik.

5. Dapat Menjaga Kesehatan Otak

Khasiat memakan bawang putih mentah dapat memperbanyak sel microglia tanpa mendorong produksi kadar oksida nitrat pada otak sehingga keduanya dapat berjalan seimbang.

6. Dapat Melawan Batuk Dan Pilek

Khasiat memakan bawang putih mentah ternyata dapat mengobati batuk dan pilek. Khasiat tersebut diperoleh dari senyawa belerang yang terbentuk saat bawang putih dikunyah dalam mulut.

0 Komentar