PKB Optimis Raih 12 Kursi di 2024

SIAPKAN STRATEGI. Ketua DPC PKB Indramayu Amroni meresmikan Lembaga Pemenangan Pemilu didampingi Anggota DPR RI F-PKB Dedi Wahidi. Kegiatan ini dilaksanakan di gedung KBIH NU Widasari.
SIAPKAN STRATEGI. Ketua DPC PKB Indramayu Amroni meresmikan Lembaga Pemenangan Pemilu didampingi Anggota DPR RI F-PKB Dedi Wahidi. Kegiatan ini dilaksanakan di gedung KBIH NU Widasari.
0 Komentar

RAKYATCIREBON.ID -DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Indramayu secara resmi melaunching Lembaga Pemenangan Pemilu (LPP) pada 23 April 2022.

Hal ini menjadi salah satu unsur yang menambah makin optimisnya untuk meraih target 12 kursi legislatif di tahun 2024 mendatang.

Kegiatan yang diselenggarakan bersamaan dengan agenda silaturahim ini berlangsung di Gedung KBIH NU Kecamatan Widasari.

Baca Juga:Bamusi PDIP Kabupaten Cirebon Khatamkan QuranJaga Ketahanan Pangan, 100 Ribu Benih Ikan Ditebar

Hadir ratusan pengurus PKB Indramayu yang terdiri dari Pengurus DPC, DPAC, serta Badan Otonom.

Hadir pula Anggota DPR RI Fraksi PKB, H Dedi Wahidi, Ketua Fraksi PKB DPRD Jabar, HM Sidkon Djampi, Ketua Fraksi PKB Jawa Barat, dan anggotanya Hj Yuningisih MM.

Serta para Anggota FPKB DPRD Indramayu, dan Bakal Calon Anggota Legislatif (Bacaleg) PKB Indramayu.

Pada kesempatan itu, Ketua DPC PKB Indramayu, Amroni SIP dalam sambutannya menyampaikan strategi pemenangan Pemilu 2024 target.

Raihan 12 kursi yang ditargetkan optimis tercapai itu dengan rasionalisasi perhitungan elektabilitas PKB, dan solidnya barisan PKB Indramayu.

“Instrumen pemenangannya harus jelas, salah satunya adalah lengkapnya semua jajaran struktur baik dari tingkat DPC, DPAC, hingga Ranting. Dan kini juga ditambah dengan lengkapnya struktur Badan Otonom baik Garda Bangsa, Perempuan Bangsa, Gerbang Tani, Gemasaba, serta Garda BMI,” jelasnya.

Di tahun ini, kata dia, PKB Indramayu telah melaksanakan berbagai tugas dan instruksi DPW dan DPP PKB, baik itu terkait kelengkapan administratif verifikasi parpol, juga instruksi terkait politik kehadiran.

Baca Juga:Puncak BUBOS6 di Kabupaten Cirebon, Sukses dan SemarakProduk UMKM akan Dipamerkan di Jerman

“Alhamdulillah PKB Indramayu telah melaksanakan berbagai kegiatan diantaranya adalah Musranting PKB se-Kabupaten Indramayu, melengkapi semua struktur, menyelesaikan berkas SIPOL, selain itu juga konsisten melakukan politik kehadiran. Terbaru Garda BMI telah sukses melakukan advokasi PMI yang terkena masalah di luar negeri hingga bisa dikawal pulang kembali ke desa asalnya,” ujarnya.

Sementara itu, H Dedi Wahidi menyatakan, ia sangat mengapresiasi langkah-langkah yang sudah dilakukan oleh DPC PKB Indramayu hingga elektabilitas PKB naik dan diminati masyarakat.

“Elektabilitas Partai Kebangkitan Bangsa saat ini sedang naik, sudah bermunculan banyak orang yang ingin menjadi caleg dari PKB,” ucapnya.

Rangkaian kegiatan tersebut diisi pula dengan penyerahan bantuan kepada puluhan anak yatim piatu. Serta buka puasa bersama seluruh pengurus PKB Indramayu. (tar)

0 Komentar