CIREBON, RAKCER.ID – Prediksi pertandingan Wolves vs Brighton di Premier League 2023/2024 akan dibahas pada artikel berikut, jadi jangan lupa untuk membacanya hingga tuntas.
Pertandingan Wolves vs Brighton di Premier League 2023/2024 merupakan pertandingan pekan kedua Premier League musim 2023-2024.
Berdasarkan catatan pertemuan sebelumnya di kedua tim, maka pertandingan Wolves vs Brighton di Premier League 2023/2024 ini memiliki potensi untuk menjadi pertandingan yang sengit.
Baca Juga:Prediksi Empoli vs Verona di Serie A Italia 2023/2024: Empoli Bakal Pertahankan TahtanyaBig Match Tottenham Hotspur vs Manchester United di Premier League 2023/2024: Tanpa Harry Kane Spurs Optimis Menang Lawan MU!
Pertandingan Wolves vs Brighton di Premier League 2023/2024 akan berlangsung di Stadion Molineux, pada Sabtu, 19 Agustus 2023, Pukul 21.00 WIB dan akan disiarkan secara langsung melalui layanan streaming Vidio.
Sebelum pertandingan Wolves vs Brighton di Premier League 2023/2024 berlangsung, Wolverhampton Wanderers atau Wolves mengalami kekalahan dan gagal meraih poin pada pertandingan perdananya, yakni saat pertandingan Manchester United vs Wolves.
Pada pertandingan Manchester vs Wolves tersebut, Wolves mengalami kekalahan dengan skor 1-0. Sehingga dengan hasil tersebut membuat mereka termasuk di antara 7 tim yang menderita kekalahan dalam pertandingan pembuka Premier League musim 2023/2024.
Sementara itu saat sebelum pertandingan Wolves vs Brighton di Premier League 2023/2024 berlangsung, Brighton berhasil menduduki posisi kedua dalam klasemen sementara Premier League 2023/2024 setelah meraih 3 poin dengan kemenangan telaknya atas Luton Town, skor yang diperoleh pada pertandingan tersebut adalah 4-1.
Dengan kemenangan tersebut, membawa Brighton ke posisi kedua dan di bawah Newcastle United. Padahal poin yang dimiliki oleh Brighton dan Newcastle United sama saja yakni tiga poin. Meskipun begitu, Brighton masih kalah dalam selisih gol.
Kemenangan melawan Luton Town menjadi awal yang positif bagi Brighton pada awal musim Premier League bergulir.
Prestasi tersebut setidaknya menghilangkan keraguan yang mungkin ada di kalangan para penggemar Brighton, mengingat tim ini kehilangan beberapa pemain kunci pada musim sebelumnya, seperti Alexis Mac-Allister, Moises Caicedo, dan Levi Colwill.
Baca Juga:Hasil La Liga 19 Agustus 2023 Dini Hari dari Mallorca vs Villarreal hingga Valencia vs Las PalmasHasil Nottingham Forest vs Sheffield United di Premier League 2023/2024: Nottingham Cetak Gol Cepat!
Walau Wolves mengalami kekalahan dari Manchester United dalam pertandingan pertama Premier League 2023/2024, penyerang Wolves, Matheus Cunha, menyatakan bahwa timnya tampil dengan performa yang baik.
Oleh karena itu, Cunha merasa optimistis bahwa Wolves mampu mengalahkan Brighton dalam pertandingan lanjutan pekan kedua Premier League 2023/2024.