Awal Tahun, PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk Raih Dua Penghargaan

indocement tunggal prakarsa
DISERAHKAN. Menteri Desa PDTT, Abdul Halim Iskandar menyerahkan penghargaan kepada PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk. Foto : Ist/Rakyat Cirebon
0 Komentar

 

RAKCER.ID – Di awal tahun 2023 ini, PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk Pabrik Cirebon, menerima penghargaan CSR dan Pengembangan Desa Berkelanjutan (PDB) Awards 2023.

Tak tanggung-tanggung dua penghargaan pun berhasil diboyong salah satu perusahaan produsen semen nasional ini. Kedua penghargaan itu, disampaikan CSR PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk, Arisa yakni program pemanfaatan produk RDF UPS BUMDes dan program pemberdayaan lembaga masyarakat desa hutan (LMDH) Cupang.

“Untuk program pemanfaatan produk RDF UPS BUMDes sebagai substitusi Energi di Industri Semen dalam rangka menurunkan emisi CO2 dan Efisiensi Energi Fosil kita meraih penghargaan kategori gold atau emas. Sedangkan program pemberdayaan Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Cupang melalui peningkatan wanawisata Batulawang meraih penghargaan kategori silver atau perak,” terangnya kepada Rakyat Cirebon.

Baca Juga:Menanggapi Persoalan Penyaluran Bansos, Komisi IV Lakukan Langkah ini…Dewan Sebut Program Peningkatan Prestasi Olahraga Tidak Nyambung

Pemberian penghargaan ini, terselenggara hasil kerjasama antara Kementerian Desa (Kemendes) Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (PDTT) RI dengan Indonesian Social Sustainability Forum (ISSF).

Dua penghargaan yang diterima itu, diserahkan langsung oleh Mendes PDTT RI, Abdul Halim Iskandar didampingi Gubernur Kepri, Ansar Ahmad pada kegiatan Sarasehan Hari Bumdesa Nasional Tahun 2023 di Bintan Agro Resort, Kabupaten Bintan, Provinsi Kepri, belum lama ini.

Gus Halim sapaan untuk Pak Menteri menuturkan, penghargaan yang diberikan sebagai apresiasi atas kerja keras dan komitmen perusahaan dalam mendorong percepatan pembangunan desa. Sehingga desa-desa di sekitar lingkaran perusahaan dapat mencapai status maju dan mandiri.

“Saya lihat kebijakan yang sangat bagus dengan adanya kewajiban perusahaan untuk mewajibkan program Corporate Social Responsibility (CSR) dalam program pemberdayaan masyarakat (PPM) sangat membantu pertumbuhan perekonomian masyarakat melalui program CSR unggulan perusahaan,” ujarnya.

” Harapannya penghargaan ini bisa menjadi trigger dan pemacu semangat dalam menata desa-desa di seluruh Indonesia agar bisa lebih berkembang dan maju,” tambahnya. (zen)

0 Komentar