Claudio Echeverri Sukses Bikin Manchester City Kepincut dengan Jasanya usai Piala Dunia U-17 2023

Claudio Echeverri
Claudio Echeverri ke Manchester City. FOTO: twitter.com/AlbicelesteTalk/RAKCER.ID
0 Komentar

CIREBON, RAKCER.ID – Claudio Echeverri yang merupakan pemain dari tim nasional U-17 Indonesia pada Piala Dunia 2023, akan bergabung dengan Manchester City setelah menandatangani kontrak berdurasi enam tahun.

Spekulasi tentang ke mana Claudio Echeverri akan berlabuh selama jendela transfer pemain musim dingin 2024 kini terjawab. Menurut ahli transfer yakni Fabrizio Romano, Echeverri akan bergabung dengan Manchester City dari River Plate.

Fabrizio Romano sering memberikan informasi transfer, menyampaikan perkembangan tersebut dengan ungkapan khasnya ‘Here we go’, yang biasanya menunjukkan bahwa transfer akan segera terjadi.

Baca Juga:Namgoong Min Berhasil Menyabet Penghargaan Daesang di MBC Drama Awards 2023Promo Pizza Hut x Genshin Impact di Bulan Januari 2024, Bisa Langsung Dibeli Saat Tanggal 3 Januari 2024

Durasi Kontrak Claudio Echeverri di Manchester City

Menurut Fabrizio Romano, Claudio Echeverri akan meneken kontrak selama enam tahun bersama The Citizens.

Meskipun begitu, pemain yang dianggap sebagai titisan Lionel Messi ini tidak akan langsung bergabung dengan skuad Manchester City. Echeverri akan tetap berada di River Plate dengan status pinjaman hingga Desember 2024.

Kebijakan semacam itu bukanlah yang pertama kali dilakukan oleh Manchester City. Sebelumnya, klub juara Liga Inggris itu juga melakukan pendekatan serupa saat mendatangkan Julian Alvarez dari River Plate pada bursa transfer musim dingin 2022.

Klausul Claudio Echeverri

Namun, Romano tidak mengungkapkan jumlah uang yang dibayarkan Manchester City untuk merekrut Echeverri. Beberapa sumber media menyebut bahwa Manchester City membayar klausul pelepasan Echeverri sebesar 25 juta euro.

Manchester City mulai tertarik pada Echeverri setelah penampilan gemilangnya di Piala Dunia U-17 2023. Selama turnamen di Indonesia, ia berhasil mencetak lima gol dan memberikan satu assist.

Penampilan terbaik Echeverri terjadi saat melawan Timnas U-17 Brasil di babak perempat final. Di Jakarta International Stadium (JIS) pada 24 November 2023, Echeverri mencetak hattrick dalam kemenangan 3-0 Tim Tango Muda atas Brasil.

Namun, meskipun tampil cemerlang, Argentina gagal melaju ke final. Mereka kalah adu penalti 2-4 dari Timnas U-17 Jerman di semifinal setelah bermain imbang 3-3 selama 90 menit.

Baca Juga:6 Sikap TNI Terkait Kasus Penganiayaan Oknum Prajurit TNI kepada Relawan Ganjar di BoyolalKronologi James Bunuh Istrinya hingga Memutilasinya usai Datang ke Acara SBY

Kekecewaan Argentina berlanjut dalam pertandingan perebutan peringkat ketiga melawan Timnas U-17 Mali, di mana mereka kalah dengan skor 0-3.

Dengan hasil Argentina U-17 vs Mali U-17 tersebut, tim asuhan Diego Placente harus puas menempati posisi keempat dalam turnamen tersebut.

0 Komentar