Mau Kaya dengan Sampah? Kabupaten Kuningan Tukar Sampah dengan Logam Mulia di Hari Lingkungan Hidup Sedunia

Hari Lingkungan Hidup Sedunia
SEMANGAT. Bupati Kuningan, H Acep Purnama menyerahkan logam mulia kepada warga yang berhasil mengumpulkan sampah dalam rangka Hari Lingkungan Hidup Sedunia. /rakcer.id/aleh malik
0 Komentar

“Melalui kegiatan ini, saya nerharap kesadaran masyarakat terhadap pentingnya pengelolaan sampah akan semakin meningkat,” harap Wawan.

Selain itu, kata Wawan program ini juga menjadi langkah konkret pemerintah daerah dalam mengatasi permasalahan sampah plastik atau kertas yang semakin mengkhawatirkan.

Diharapkan, dengan upaya kolaborasi antara pemerintah dan masyarakat melalui program tukar sampah ini, jumlah sampah plastic atau kertas yang terbuang sembarangan dapat berkurang drastis.

Baca Juga:Wow! Nasabah BRI Unit Kahuripan Kuningan Menang Mobil di Pengundian Hadiah Simpedes Periode IIRibuan Warga Dapat Kompensasi Setelah Terdampak SUTET, PLN Berikan Langsung ke Pemilik Lahan

“Adanya penghargaan berupa cup mie, telur ayam, beras, produk cuci piring, dan bahkan Logam Mulia sebagai imbalan bagi warga yang berkontribusi dalam mengumpulkan sampah, diharapkan dapat memotivasi lebih banyak orang untuk aktif dalam menjaga kebersihan lingkungan,” terangnya.

Salah seorang warga, Iceu mengungkapkan sangat senang dengan adanya program tukar sampah menjadi logam mulia ini. Awalnya dirinya hanya mengumpulkan sampah di rumah untuk dibuang, tetapi sekarang merasa memiliki motivasi tambahan.

Dirinya bisa menukarkan sampah yang dikumpulkan dengan logam mulia, yang memiliki nilai investasi jangka panjang. Selain itu, program ini juga memberikan kesadaran kepadanya tentang pentingnya menjaga lingkungan dan mengelola sampah dengan baik. (ale)

0 Komentar