KACANG REBUS KALAH LAKU, Penjualan Perdana POCO F5 capai 10 Ribu Unit dalam 24 Jam Terakhir

Penjualan Perdana POCO F5 capai 10 Ribu Unit
MELEBIHI EKSPEKTASI. Total penjualan dari POCO F5 mencapai 10 ribu unit dalam 24 Jam terakhir sejak diluncurkan. Foto: POCO Indonesia/RAKCER.ID
0 Komentar

RAKCER.ID – Di luncurkan pada 27 Juni 2023, penjualan perdana POCO F5 melebihi ekspektasi banyak orang. Dalam 24 jam terakhir, total penjualan perdana POCO F5 capai 10 ribu unit. POCO Indonesia secara resmi mengumumkan total penjualan smartphone baru mereka.

Sejak di luncurkan dua hari yang lalu melalui livestream dari kanal resmi POCO Indonesia, smartphone terbaru mereka mendapatkan respon yang sangat positif dari masyarakat Indonesia. Dengan total penjualan perdana POCO F5 capai 10 ribu unit, di cap Breaking Limits oleh POCO Indonesia.

“Sejak awal sebelum POCO F5 resmi diluncurkan, antusiasme dari POCO Fans memang sudah sangat luar biasa. Bahkan ada yang sampai tunda ganti hape, tunda jalan-jalan, dan siap war supaya kebagian POCO F5. Dan ternyata benar-benar terjadi! Lebih dari 10.000 unit POCO F5 langsung diserbu konsumen dalam 24 jam! Pada kesempatan ini Gue juga pengen say thank you buat semua dukungan, masukkan, dan antusiasme dari seluruh POCO Fans di Indonesia. POCO is back!”, jelas Andi Renreng selaku Head of Marketing POCO Indonesia.

Baca Juga:DKP Jabar Menyebar 300.000 Benur Udang Vannamei di KarawangPengelolaan BUMD Akan Ditingkatkan sebagai Pendukung Pendapatan Provinsi Jabar

Performa dari POCO F5 ini sudah tidak perlu diragukan lagi, dibekali dengan chipset terbaru dari Qualcomm, Snapdragon 7+ Get 2 sebagai dapur pacu, chipset ini merupakan chipset kelas menengah tetapi terasa seperti chipset kelas atas.

Bersamaan dengan chipset ini juga dibekali dengan expansion RAM hingga 19GB untuk varian tertingginya, dan didukung dengan layar Flow AMOLED DotDisplay dengan resolusi FHD+, berhasil menarik begitu banyak masyarakat Indonesia.
Dengan spesifikasi yang tinggi, dan dibarengi dengan harga yang luar biasa murah, POCO F5 ini sangat dicari oleh masyarakat Indonesia sejak sebelum hari peluncurannya. Harga POCO F5 mulai dari Rp.4.999.000 untuk varian 8/256GB dan Rp. 5.499.000 untuk varian 12/256GB.

POCO Indonesia juga mengingatkan agar POCO Fans tidak membeli smartphone ini dari penjual pihak ketiga atau tidak resmi, demi menghindari barang yang diterima tidak resmi. Penjualan tidak resmi atau melalui pihak ketiga juga tidak ada jaminan untuk dukungan aftersales.

Untuk memastikan pengalaman pembelian yang maksimal dan bebas dari masalah, POCO Indonesia menyarankan untuk melakukan pembelian melalui Official Store POCO di Tokopedia, atau website resmi POCO Indonesia.

0 Komentar