Komitmen Frisma Elsa Tamara, Menangkan Ganjar-Mahfud Satu Putaran

Komitmen Frisma Elsa Tamara, Menangkan Ganjar-Mahfud Satu Putaran
Caleg PDIP, Frisma Elsa Tamara (kelima dari kanan) berkomitmen memenangkan Ganjar-Mahfud satu putaran. FOTO : ZEZEN ZAENUDIN ALI/RAKCER.ID
0 Komentar

CIREBON, RAKCER.ID – Memenangkan Ganjar-Mahfud satu putaran menjadi keharusan. Itu sudah menjadi kewajiban bagi seluruh kader PDI Perjuangan.

Semua kompak, berkomitmen memenangkan pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD satu putaran. Komitmen mereka dideklarasikan bertepatan dengan momen perayaan HUT PDI Perjuangan ke 51 tahun.

Dideklarasi itu salah satunya dikomandoi Calon Legislatif (Caleg) DPRD Kabupaten Cirebon, Frisma Elsa Tamara saat merayakan HUT PDI Perjuangan di Desa Kanci Kulon, Kecamatan Astanajapura, Kabupaten Cirebon, Rabu (10/1).

Baca Juga:Yatim Piatu se Kabupaten Cirebon Doakan KPU Hasilkan Pemimpin TerbaikASN Sumringah, Gaji Mereka Tuntas Dibayar

“Komitmen kami, selain memenangkan pencalegan, kita juga siap memenangkan Ganjar-Mahfud satu putaran,” tegasnya.

Caleg asal Dapil 7 itu menegaskan sesuai intruksi partai, pihaknya langsung terjun ke masyarakat. Mengenalkan Capres-Cawapres yang telah diusung partai berlambang moncong putih.

“Kami patuh melaksanakan intruksi partai, merayakan HUT PDIP diikuti masyarakat, pengurus dan jajaran DPC PROJO Ganjar Kabupaten Cirebon,” katanya.

Selain itu, KOMBATAN Kabupaten Cirebon, dan  DPC Relawan Perjuangan Demokrasi  (REPDEM) Kabupaten Cirebon pun turut terlibat. Mendeklarasikan kemenangan pasnagan Ganjar-Mahfud. Pihaknya pun optimis, Ganjar- Mahfud menang satu putaran. Tentu, memenangkan Ganjar di Cirebon tidaklah sulit.

Kawasan pantura, sudah cukup lama menjadi kandang banteng. “Kemenangan PDIP untuk tiga kali berturut turut menjadi harapan semua kader banteng. Semoga bisa terwujud dan menjadi sejarah,” katanya.

Selain itu kata Elsa–sapaan untuknya, Dapil 7 pun akan tercatat dalam sejarah ditahun 2024 ini, 3 kursi bisa diraih. “Itu target kami di Dapil 7 bisa memperoleh tiga kursi,” tuturnya.

Baginya, perayaan HUT PDI Perjuangan tahun ini menjadi momen istimewa. Pasalnya, ulang tahun PDIP yang ke 51 tahun ini bertepatan dengan hari ulang tahunnya.

Baca Juga:Gepura Alun-alun Pataraksa AmbrukTak Semua Lembaga PAUD Terima BOP

“Kebetulan bulan ini adalah ulang tahun saya yang ke 28 tahun. Semoga di tahun 2024 ini semua harapan dan cita-cita partai terwujud menang tiga kali berturut turut,” katanya.

“Kemudian saya bisa di lantik sebagai anggota DPRD Kabupaten Cirebon tahun 2024 2029. Dan tentunya Ganjar Mahfud menang satu putaran,” pungkasnya. (zen)

0 Komentar