Sejarah Masjid Al Jabbar Bandung Jawa Barat : Memakan Waktu 7 Tahun!

Sejarah Masjid Al Jabbar Bandung Jawa Barat
Mengenal lebih dalam mengenai sejarah masjid al jabar yang memakan waktu 7 tahun dalam proses pembangunan. FOTO:@MASJIDALJABAR/RAKCER.ID
0 Komentar

CIREBON, RAKCER.ID – Mengenal lebih jauh mengenai sejarah Masjid Al Jabbar Bandung Jawa Barat yang telah diresmikan pada tahun 2022 lalu. Simak selengkapnya dibawah ini!

Masjid Al Jabbar merupakan salah satu masjid baru di Jawa Barat yang dibuka pada Desember 2022 lalu. Masjid Al Jabbar terletak di kota Bandung Jawa Barat.

Lantas, seperti apa narasi di balik pembangunan Masjid Al Jabbar? Info selengkapnya simak detail ulasan dibawah ini!

Baca Juga:Rekomendasi HP Samsung Terbaik di Tahun 2023, Intip Yuk kelebihan yang dimilikinya!TOP 3!! Rekomendasi HP Xiaomi Terbaik di Tahun 2023! Yuk, Cek Kelebihan yang Dimilikinya

Sejarah Masjid Al Jabbar Bandung Jawa Barat

Menurut akun Instagram Masjid Al Jabbar @masjidrayaaljabbar, pembangunan masjid ini memakan waktu tujuh tahun. Inilah putusannya.

  • Ridwan Kamil, Gubernur Jawa Barat, yang saat itu menjabat sebagai Walikota Bandung dari 2015 hingga 2017, bertanggung jawab atas perencanaan masjid.
  • 2017: Pembebasan lahan dimulai. Selanjutnya peletakan batu pertama Masjid Al Jabbar pada 29 Desember 2017 menandakan dimulainya pembangunan.
  • Tahun 2018 merupakan tahap 1 atau tahap pertama pembangunan yakni:
    -Bangunan utama Masjid Al Jabbar dengan ukuran 99 m x 99 m
    -Penutup atap Kubah Utama dengan 6.136 lembar kaca yang disusun seperti sisik ikan
    -88 kanopi di atap Kubah Utama
    -Rangka menara setinggi 99 m
    -Plaza luar untuk ruang terbuka
    -Instalasi WTP (Water Treatment Plant).
  • 2019: Pengembangan Tahap ke II meliputi:
    – Konstruksi jembatan, konstruksi kolam refleksi, dan konstruksi alun-alun melingkar
    – Pemasangan lantai dasar/keramik
    – Pemasangan plafon lantai dasar
    – Jalan yang dapat diakses – Pengembangan lokasi – Talang air hujan, lubang pembuangan, AC, dan alat penyiram
    – Generator siaga
  • 2020 merupakan pembangunan tahap ke III
    Overstek front plaza, sheet pile, pekerjaan tanah sekitar masjid, pembangunan rumah pompa, penutup pelat lantai, dan orprit jembatan
    – Perkerasan jalan beton dan penyiapan lahan
    – Pasang pintu dan jendela, serta pekerjaan sanitasi
  • 2021-2022: Pembangunan Tahap IV, meliputi:
    – Pekerjaan masjid meliputi: karya seni, langit-langit masjid, pekerjaan lantai, pencahayaan khusus, sound system, minerat, dan pekerjaan luar ruangan.
    – Desain interior Ma’rodh: struktur, interior, mekanikal, elektrikal, dan multimedia
    – Pekerjaan lanskap meliputi situs, taman, MEP dan infrastruktur sanitasi, dan menara observasi.
  • Masjid Al Jabbar diresmikan pada 30 Desember 2022.

Lokasi Masjid Al Jabbar

0 Komentar