Bupati Cek Sepuluh Program Unggulan

MAKAN BERSAMA. Bupati Indramayu Nina Agustina (kedua kanan) makan siang bersama para kuwu dan camat dari Kecamatan Sliyeg di Pendopo Indramayu, kemarin. Nina berharap melalui komunikasi bisa menyelesaikan masalah dengan baik.
MAKAN BERSAMA. Bupati Indramayu Nina Agustina (kedua kanan) makan siang bersama para kuwu dan camat dari Kecamatan Sliyeg di Pendopo Indramayu, kemarin. Nina berharap melalui komunikasi bisa menyelesaikan masalah dengan baik.
0 Komentar

RAKYATCIREBON.ID –Para kuwu dan camat di Kabupaten Indramayu secara bergilir per kecamatan diundang oleh Bupati Nina Agustina ke Pendopo Indramayu.

Awalnya memang mengejutkan, namun ternyata dilakukan untuk meningkatkan silaturahmi dalam rangka memastikan jalannya sepuluh program unggulan.

Pada Jumat (4/2) siang, undangan yang datang ke pendopo para kuwu dari Kecamatan Sliyeg beserta camatnya. Melalui kegiatan itu, komunikasi terbuka dibangun antara perangkat daerah dengan camat, kuwu maupun lurah.

Baca Juga:Ketua DPC Gerindra Belum Diberi TembusanMasuk Level 1 PPKM, Warga Diminta Tetap Taati Prokes

Kepada para kuwu dan camat, Nina menyatakan sangat terbuka untuk berkomunikasi. Baik secara internal maupun lintas eksternal. Hal ini tentunya yang berkaitan dengan jalannya roda pemerintahan di Kabupaten Indramayu.

Dia mengatakan, undangan secara bergilir sejak beberapa waktu lalu itu merupakan bentuk sinergitas dan penguatan komunikasi yang baik dalam rangka memaksimalkan sepuluh program unggulan bupati Indramayu untuk menyelesaikan persoalan di masyarakat.

“Komunikasi dua arah sangat diperlukan dalam suatu hubungan kerja. Salah satunya dengan bincang santai ini sebagai kegiatan untuk membangun komunikasi antara saya sebagai bupati dengan camat dan para kuwu,” jelasnya.

Bahkan, kata Nina, melalui pertemuan tersebut, juga dimanfaatkan untuk mendengarkan langsung progres program-program pemerintah yang sedang berjalan di wilayah kecamatan.

Termasuk di Kecamatan Sliyeg. Sehingga diharapkan masyarakat bisa merasakan manfaat dari realisasi programnya.

“Saya berharap dengan komunikasi yang baik ini segala permasalahan bisa diselesaikan dengan baik, termasuk untuk program pemerintah agar bisa berjalan dengan baik dan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” tegasnya.

Sementara itu, undangan serupa sudah dilakukan beberapa kali. Kegiatannya pun sama, makan siang dan komunikasi dua arah dengan suasana santai. (tar)

0 Komentar