Dukungan Politik Partai Gelora Berlabuh ke Prabowo

DUKUNGAN. Partai Gelora ikut mendeklarasikan Prabowo Subianto di The Djakarta Theather, Jalan Thamrin, Sabtu (2/9/2023) bertarung lagi pada Pilpres 2024. FOTO : IST/RAKCER.ID
DUKUNGAN. Partai Gelora ikut mendeklarasikan Prabowo Subianto di The Djakarta Theather, Jalan Thamrin, Sabtu (2/9/2023) bertarung lagi pada Pilpres 2024. FOTO : IST/RAKCER.ID
0 Komentar

Adapun figur atau tokoh yang tepat dan konsisten menjalankan politik jalan tengah adalah Prabowo Subianto, Menteri Pertahanan (Menhan) saat ini.

“Jadi di tengah keterbelahan masyarakat, kita membutuhkan sosok yang membuka jalan tengah, sehingga kita bisa bertemu,” ujar Anis Matta

“Pak Prabowo telah dengan konsisten mengangkat politik jalan tengah agar kita keluar dari polarisasi,” papar Anis Matta lebih lanjut.

Baca Juga:DSA Jamblang Cirebon Gabungkan Wisata Kota Tua, Kuliner, Kriya hingga Oleh-olehBapenda Jabar Optimis Target Pajak Rp21,9 Triliun Tahun Ini Tercapai

“Prabowo adalah man of the moment,” tegas Ketua Umum Partai Gelora ini.

Anis Matta menilai Prabowo adalah pemimpin yang rendah hati, dan mau belajar dari sejarah kepemimpinan dan politik, serta mau merangkul semua pihak baik lawan maupun kawan.

“Jadi soal kepemimpinan ini, ada pelajaran tambahan tentang kepribadian beliau yang kuat dan rendah hati. Jadi momentum geopolitik dan momentum kepentingan nasional itu bertemu dengan momentum kearifan beliau,” ujarnya.

Karena itu, iya yakin perjodohan antara Partai Gelora dan Prabowo Subianto dengan Koalisi Indonesia Maju akan mengantarkan Indonesia bisa menavigasi situasi transisi geopolitik global ini.

“Mudahan-mudahan di tengah transisi geopolitik yang rumit ini, kita mendapatkan peluang untuk menjadikan Indonesia sebagai negara maju,” katanya.,

Usai menyampaikan pidatonya, Anis Matta langsung menyerahkan Surat Keputusan (SK) dukungan Partai Gelora kepada Prabowo Subianto. Anis Matta seluruh pengurus Dewan Pimpinan Nasional (DPN) dan Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) ke panggung menyaksikan penyerahan SK dukungan tersebut.

Menanggapi hal ini, Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menyampaikan ucapan terima kasih karena telah didukung oleh Partai Gelora, yang digawangi oleh Anis Matta dan Fahri Hamzah yang dikenalnya sudah lama.

Baca Juga:Bupati Cirebon Minta Akademisi Terlibat Bangun Daerah11 Guru Besar Baru IAIN Cirebon Dikukuhkan

“Terima kasih telah diberikan kepercayaan besar. Kita semua di sini ingin memperbaiki kehidupan rakyat dan masyarakat seluruhnya,” kata Prabowo dalam pidato politiknya.

Apabila nanti diberikan kepercayaan oleh rakyat pada 14 Pebruari 2024, Prabowo bertekat akan menghilangkan korupsi dan kemiskinan di Indonesia.

“Kita ingin menghilangkan kemiskinan dari bumi Indonesia, kita menjamin tidak ada lagi anak-anak Indonesia yang lapar, tidak bisa minum susu dan tidak ada orang yang tidak bisa berobat,” ujarnya.

0 Komentar