Liburan Akhir Pekan makin Seru, Inilah 5 Rekomendasi Tempat Wisata Camping di Kuningan yang Paling Hits

Liburan Akhir Pekan makin Seru, Inilah 5 Rekomendasi Tempat Wisata Camping di Kuningan yang Paling Hits
Tempat wisata camping di Kuningan bisa menjadi cara yang menyenangkan karena pemandangan dari area camping pada pagi dan sore hari menjadi salah satu daya tarik dari kegiatan ini. Foto: Pinterest/Rakcer.id
0 Komentar

CIREBON, RAKCER.ID –  Tempat wisata camping di Kuningan bisa menjadi cara yang menyenangkan karena pemandangan dari area camping pada pagi dan sore hari menjadi salah satu daya tarik dari kegiatan ini.

Kabupaten Kuningan Jawa Barat dikelilingi pemandangan alam yang menakjubkan dan terletak di dataran tinggi. Pesona keindahan alamnya menambah nikmatnya berkemah. Akan menyenangkan untuk berkemah dan mengobrol dengan teman sambil menikmati malam berbintang dan udara segar.

Berikut adalah 5 rekomendasi tempat wisata camping di Kuningan:

  1. Bumi perkemahan palutungan

Terdapat pepohonan pinus yang hijau di sekeliling area bumi perkemahan Palutungan. Selain itu, terdapat air terjun bernama Curug Pati di dekat bumi perkemahan ini, yang akan menambah rasa berkemah dan lebih dekat dengan alam.

Baca Juga:Daftar Tempat Wisata di Tawangmangu yang Paling Hits dan Harus Kamu KunjungiRekomendasi Wahana Seru di Anyer Wonderland yang Harus Kamu Coba

Bumi Perkemahan Palutungan terletak di Cisantana, Kabupaten Kuningan, Kecamatan Cigugur Jawa Barat.

  1. Bumi perkemahan paniis singkup

Salah satu tempat perkemahan yang memiliki area perkemahan terluas adalah Bumi Perkemahan Paniis Singkup yang terletak di Jalan Cirea-Pasawahan, Singkup, Kecamatan Pasawahan, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat.

  1. Bumi perkemahan balong dalem

Tempat camping terbaik adalah Balong Dalem karena menawarkan segala fasilitasnya. Bermain fly fox merupakan salah satu aktivitas outbond yang banyak tersedia di sini, dimulai dari toilet.

Tempat wisata camping ini berada di Jl. Babakan Mulya, Kecamatan Jalaksana, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat.

  1. Bumi perkemahan ipukan

Pengunjung terpesona dengan gemericik suara Air Terjun Cisurian, segarnya udara, serta pesona alam pegunungan dan lembah hijau di sekitarnya.

Selain cocok untuk dijadikan lokasi berkemah, Bumi Perkemahan Ipukan juga memiliki potensi yang menarik, khususnya dari segi keanekaragaman hayatinya. Wisata camping ini berada di Jl. Palutungan, Kecamatan Cigugur, Kabupaten Kuningan, jawa Barat.

  1. Bumi perkemahan huludayeuh trijaya

Hamparan hutan pinus yang asri dan suasana tenteram di bumi perkemahan Huludayeuh Trijaya menjadi daya tarik utamanya. Selain itu, karena posisinya yang berada di kaki Gunung Ciremai, pengunjung terkadang dapat mendengar hembusan angin, suara serangga hutan, dan kicauan burung.

Baca Juga:Rekomendasi Destinasi Wisata Pantai Terbaik di Magelang yang Cocok Dikunjungi saat Akhir PekanMemiliki Beragam Manfaat, Inilah 5 Manfaat Buah Matoa untuk Kesehatan yang Jarang Diketahui

Wisata camping ini berada di Trijaya, Kecamatan Madirancan, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat.

0 Komentar