Belgia Menang Telak Lawan Swedia: Hasil Kualifikasi Euro 2024

Hasil Akhir dari Pertandingan Belgia vs Swedia. Foto: https://twitter.com/BelRedDevils
Hasil Akhir dari Pertandingan Belgia vs Swedia. Foto: https://twitter.com/BelRedDevils
0 Komentar

RAKCER.ID – Belgia menggila usai menang telak 3-0 lawan Swedia pada Kualifikasi Euro 2024. Timnas Belgia atau dengan nama lain Belgium berhasil memenangkan pertandingan Kualifikasi Euro 2024 melawan Swedia, melalui gol hattrick yang diciptakan oleh Romelu Lukaku.

Pertandingan Swedia vs Belgia digelar di Friends Arena pada Sabtu (25/3/2023) dini hari pukul 02.45 WIB.

Belgium kini menempatkan posisi kedua klasemen sementara di grup F Kualifikasi Euro 2024. Posisi Belgium hanya berbeda dengan agregat gol saja yang dicetak oleh Timnas Austria yang memiliki skor akhir 4-1 atas Azerbaijan.

Baca Juga:Modifikasi Honda Beat 2023, Supaya Keren MaksimalPrediksi dan Link Live Streaming Prancis vs Belanda pada Kualifikasi Euro 2024: untuk Temani Sahur

Review Lengkap Belgia Menang Telak Lawan Swedia: Hasil Kualifikasi Euro 2024

Sejak awal babak pertama dimulai, Timnas Belgium yang bertindak sebagai tamu langsung memimpin jalannya pertandingan. Swedia tidak bisa menghilangkan tekanan yang diberikan oleh Timnas Belgium.

Meski Timnas Belgium terus membombardir pertahanan Swedia, tapi tidak ada ada terciptanya gol dari Timnas Belgium. Hingga akhirnya, Timnas Belgium pecah telur di waktu penghujung babak pertama.

Gol tersebut dicetak lewat sundulan dari Romelu Lukaku, mantan pemain Manchester United. Skor berubah menjadi 1-0, Timnas Belgium berhasil mengamankan posisi hingga pertandingan pertama telah usai.

Di awal babak kedua berlangsung, Timnas Belgium langsung menancap gas lagi ke pertahanan Swedia. Para pendukung berhaap adanya gol cepat yang tercipta untuk membunuh Swedia untuk bangkit.

Akhirnya harapan tersebut tercipta di menit ke-49, gol dicetak kembali oleh Romelu Lukaku dan skor berubah menjadi 2-0.

Tertinggal dengan skor 0-2 Swedia melakukan beberapa pergantian pemain. Hingga saatnya Zlatan Ibrahimovic masuk lapangan untuk menggantikan Alexander Isak di menit ke-73.

Namun ternyata, kehadiran Ibrahimovic di pertandingan kontra Timnas Belgium ini belum memberikan dampaknya secara langsung, padahal Swedia sudah berusaha keras untuk memperkecil kedudukan. Tetapi yang terjadi justru sebaliknya, Swedia kembali kebobolan pada menit ke-82.

Baca Juga:Portugal vs Liechtenstein, Portugal Pukul Telak Liechtenstein dalam Kualifikasi Euro 2024: Skor 4-0Hasil Kualifikasi Euro 2024: Lawan 10 Pemain, Italia Menyerah terhadap Inggris

Romelu Lukaku mencetak hattrick serta akhirnya membunuh harapan Swedia untuk bangkit kembali.

Hingga peluit babak kedua dibunyikan, skor tetap 3-0 tanpa adanya gol lagi yang diciptakan kedua belah tim.

Pada akhirnya Timnas Belgium menang telak 3-0 di mana Romelu Lukaku jadi pahlawan karena torehan hattrick yang diciptakannya.

0 Komentar