Liverpool Harus Ekstra Hati-Hati saat Hadapi Atalanta di Anfield: Supporter Liverpool Siap Ngamuk!

Liverpool Harus Ekstra Hati-Hati saat Hadapi Atalanta di Anfield: Supporter Liverpool Siap Ngamuk!
Liverpool Harus Ekstra Hati-Hati saat Hadapi Atalanta di Anfield: Supporter Liverpool Siap Ngamuk!. FOTO: ISTIMEWA/RAKCER.ID
0 Komentar

CIREBON, RAKCER.ID – Liverpool harus hati-hati menghadapi Atalanta karena tim tersebut memiliki catatan yang mengesankan saat bermain di luar kandang.

Liverpool akan menjadi tuan rumah dalam pertandingan Liverpool vs Atalanta pada leg pertama Perempatfinal Liga Europa.

Pertandingan Liverpool vs Atalanta ini berlangsung di Anfield, Jumat (12/4/2024) dini hari WIB, sebelum bertandang ke Bergamo pekan depan.

Baca Juga:Jawaban dari Powerbank 10000mAh Tahan Berapa Lama?: Ternyata Tidak Sampai Hari Kiamat!Bagi Pemula yang Ingin Investasi Reksadana Wajib Baca Artikel Berikut

Prediksi Liverpool vs Atalanta

Meskipun Liverpool diunggulkan berdasarkan kualitas skuadnya dan rekor impresif mereka di Liga Europa 2023/2024, dengan empat kemenangan dan mencetak minimal empat gol dalam setiap pertandingan, mereka harus tetap waspada terhadap Atalanta.

Atalanta telah berhasil meraih kemenangan dalam dua kunjungan mereka ke Merseyside, termasuk kemenangan 5-1 di Goodison Park pada November 2017 dan 2-0 di Anfield pada 2020.

Hal ini membuat manajer Juergen Klopp waspada terhadap kekuatan Atalanta dan mengingatkan Virgil van Dijk dan rekan-rekannya untuk tidak menganggap remeh lawan mereka.

“Mereka telah mengalami banyak perubahan sejak terakhir kali kita bertemu, tetapi gaya permainan mereka tetap tidak berubah. Kami akan menghadapi lawan yang memiliki pengalaman dan organisasi permainan yang baik. Pertandingan Liverpool vs Atalanta ini akan menjadi tantangan bagi kedua tim,” kata Klopp.

“Saya sangat bersemangat menantikan pertandingan Liverpool vs Atalanta malam besok, dan saya yakin Anda juga karena ini akan menjadi tempat yang menyenangkan untuk menonton pertandingan sepakbola,” tambahnya.

Suporter Liverpool Siap Mengamuk!

Para supporter Liverpool mengancam untuk tidak mengibarkan bendera di tribun The Kop pada pertandingan Liverpool vs Atalanta di Liga Eropa 2023/2024. 

Ancaman ini muncul setelah klub mengumumkan kenaikan harga tiket pertandingan Liverpool vs Atalanta sebesar 2 persen untuk musim 2024/2025, dengan alasan kenaikan biaya operasional di Anfield.

Baca Juga:Benarkah Mobil Listrik Menjadi Masa Depan Transportasi yang Ramah Lingkungan?Kembaran Raize dengan Harga Terjangkau Jadi Buruan Warga Indonesia!

Menyikapi protes tersebut, Juergen Klopp mendukung pendukung yang menentang kenaikan harga tiket pertandingan Liverpool vs Atalanta. 

Grup pendukung Spion Kop 1906 merespons kenaikan harga tiket dengan mengonfirmasi rencana mereka untuk tidak mengibarkan bendera ikonik yang biasanya terlihat di The Kop pada pertandingan Liga Eropa melawan Atalanta.

Klopp menyampaikan dukungannya terhadap aspirasi yang diutarakan oleh para pendukung untuk kepentingan klub.

0 Komentar